kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.895.000   -28.000   -1,46%
  • USD/IDR 16.295   15,00   0,09%
  • IDX 7.176   -23,15   -0,32%
  • KOMPAS100 1.044   -7,03   -0,67%
  • LQ45 815   -3,41   -0,42%
  • ISSI 226   -0,18   -0,08%
  • IDX30 426   -2,13   -0,50%
  • IDXHIDIV20 508   0,07   0,01%
  • IDX80 118   -0,55   -0,47%
  • IDXV30 121   0,13   0,11%
  • IDXQ30 139   -0,23   -0,17%

Asyiknya Bermain Golf Tanpa Terkena Terik Matahari


Minggu, 01 Agustus 2010 / 10:13 WIB


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Cipta Wahyana

JAKARTA. Anda ingin bermain Golf tanpa tersengat cahaya matahari? Silakan menyambangi Golfmax Indoor Golf Center. Arena golf yang bertempat di Mega Kuningan Jakarta Selatan ini menyedikan lokasi permainan golf indoor kepada para pegolf. Pilihan ini tentu menarik, terutama bagi para pegolf pemula.

Grace Surya, Marketing Manager Golfmax, bilang, di lokasi ini, tersedia 18 bay, baik umum dan private. Dari sini, pegolf bisa bermain layaknya di driving range maupun di lapangan golf virtual 18-hole yang ada di berbagai negara. “Kami juga menyediakan fasilitas 3D Swing Clinic dan Putting Analysis-nya,” kata Surya dalam acara Grand Opening Golfmax Jumat (30/7).

Swing Clinic bisa menjadi sarana untuk melatuh pukulan Anda. Fasilitas ini akan memberikan laporan analisis swing para golfer, mulai dari posisi tubuh, backswing,topswing, downswing, impact, sampai finish. Swing pemain bisa direkam dan kemudian dibandingkan dengan swing pemarin profesional yang memiliki postur badan mirip dengan pemain tersebut. Sehingga, kesalahan akan dapat dilihat dari semua sudut. Seorang instruktur profesional kemudian akan menjelaskan hasil analisis tersebut.

Sementara itu, software Putting Analysis dapat menganalisis sudut, rotasi, dan kelurusan ketika kita melakukan putting, sehingga meningkatkan performa dan improvisasi pemain.

Bagi yang ingin belajar secara kontinyu, Golfmax juga menyediakan Golf Academy. Instrukturnya adalah Sim Sang Hoon, pegolf Korea yang sudah memiliki pengalaman 30 tahun di dunia golf.

Surya mengklaim, pusat simulasi golf indoor yang disuguhkan oleh Golfmax ini merupakan satu-satunya di Indonesia bahkan menjadi yang terbesar di Asia Tenggara. Tentu saja, Golfmax membidik kalangan berada Sejak dibuka 17 Juni lalu, Golfmax sudah menjaring sekitar anggota 50 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Banking Your Bank

[X]
×