kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,34   -28,38   -2.95%
  • EMAS1.321.000 0,46%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Batik Danar Hadi Solo bakal mengoptimalkan gerai eksisting


Selasa, 06 Februari 2018 / 10:54 WIB
Batik Danar Hadi Solo bakal mengoptimalkan gerai eksisting
ILUSTRASI. Batik DAYS untuk anak muda dari Danar Hadi


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Sofyan Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Batik Danar Hadi Solo tidak akan jor-joran menambah gerai baru di  tahun ini. Perusahaan ini bakal lebih fokus mengoptimalkan gerai eksisting. Langkah ini merupakan salah satu strategi perusahaan untuk mengoptimalkan penjualan.  

Marketing Communications PT Batik Danar Hadi Solo Annisa Anindya mengatakan, rencana ekspansi perusahaan disusun per semester. Di paruh pertama tahun ini, khususnya di awal tahun perusahaan ini belum akan ekspansi gerai baru.
 
Tercatat, saat ini Batik Danar Hadi Solo telah memiliki 19 gerai yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Solo, Yogyakarta, Medan, Makassar, Balikpapan dan Bali.

Kendati sudah merambah bisnis digital, penjualan offline masih menjadi tumpuan utama Batik Danar Hadi Solo. Annisa bilang, kontribusi penjualan online Batik Danar Hadi Solo masih relatif sangat kecil.

Menurut dia, penjualan  online belum bisa dibandingkan dengan offline karena segmennya berbeda. "Dari internal kami memang kuat di segmen offline, karena orang membeli batik lebih suka melihat dan menyentuh barangnya," ujar Annisa, kepada KONTAN, Jumat (2/2).

Kendati belum signifikan,  secara grafik penjualan melalui online menunjukkan pertumbuhan. "Tahun ini kami mau memantapkan penjualan online juga, cuma pada tahun 2017 dan tahun-tahun sebelumnya memang belum, kami masih kuat di offline," kata Annisa.

Guna menggenjot penjualan, Batik Danar Hadi Solo terus memperkuat segmen pasar, terutama bagi kalangan anak muda melalui flagship Days. Meski mengakui kontribusi penjualan di segmen anak muda relatif kecil, menurut Anissa potensi pasar ini akan terus tumbuh.

Optimisme tersebut seiring dengan semakin membuminya penggunaan batik di kalangan  anak muda. "Penetrasi ke anak muda sudah kami jalankan, namun signifikan atau tidak memang membutuhkan  proses," ujar Annisa.

Saat ini, brand Days memang sudah bisa didapatkan di 19 gerai fisik milik perusahaan ini. Namun rupanya Danar Hadi juga sudah memiliki gerai Days sendiri yang berada di Makassar. Sejauh ini karena masih terus dikembangkan kontribusi Days ke perusahaan masih kecil, yakni di bawah 10%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×