kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45926,73   11,38   1.24%
  • EMAS1.310.000 -1,13%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Begini cara Telkomsel antisipasi penyebaran virus corona di lingkungan kerja


Minggu, 08 Maret 2020 / 18:29 WIB
Begini cara Telkomsel antisipasi penyebaran virus corona di lingkungan kerja
ILUSTRASI. Suasana pemantauan performansi layanan Telkomsel di seluruh Indonesia oleh jajaran direksi dan manajemen Telkomsel pada malam pergantian tahun di Jakarta (31/12).


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. PT Telkomsel makin ketat mengantisipasi penyebaran virus corona (covid-19) di lingkungan kerja. Telkomsel sebagai bagian dari Telkom Group telah melakukan koordinasi secara intensif, terutama dengan para pemangku kepentingan terkait seperti Kementerian Kesehatan untuk melakukan antisipasi pencegahan penyebaran virus Corona di lingkungan kerja Telkomsel.

Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin, menjelaskan, pihaknya telah mensosialisasikan secara berkala pengenalan dan pencegahan gejala penyakit virus Corona (Covid-19) kepada para karyawan dan selalu berkoordinasi dengan manajemen.

Baca Juga: Akan dilibatkan dalam penyelamatan Jiwasaraya, begini respons Bank BTN

"Kami memberikan himbauan kepada karyawan untuk sementara waktu tidak melakukan perjalanan dinas maupun pribadi ke sejumlah negara yang secara resmi telah terindikasi menjadi endemik penyebaran virus corona (Covid-19), dan selalu berkoordinasi dengan manajemen terkait hal tersebut," ujarnya kepada kontan.co.id, Kamis (05/3).

Selain itu, menyediakan fasilitas kesehatan untuk pencegahan tahap awal, seperti temperature screening, hand sanitizer, dan masker, di setiap kantor Telkomsel dan telah mengaktifkan posko untuk karyawan yang terkoordinasi dengan tenaga medis serta call center yang dapat dihubungi 24 jam.

Baca Juga: Telkomsel gandeng Microsoft untuk hadirkan edge computing berbasis AI

Denny menjelaskan, pihaknya telah memberlakukan kebijakan tambahan untuk tamu, mitra, vendor, atau konsultan yang akan berkunjung atau melakukan pekerjaan di fasilitas lingkungan kerja Kantor Telkomsel.

Sseperti validasi dokumen paspor atau visa perjalanan untuk tenaga kerja atau tamu WNA, kewajiban untuk mengisi aplikasi visitor management system untuk registrasi kehadiran, dan juga himbauan untuk melakukan meeting atau koordinasi dengan memanfaatkan fasilitas video call conference dan lain sebagainya.

Baca Juga: Ini Alasan Tiphone Memproyeksikan Pendapatan Naik, namun Laba Tergerus

"Kami juga menghimbau kepada karyawan dan masyarakat luas untuk bijak dalam memanfaatkan saluran komunikasi terutama melalui media sosial, dalam penyebaran informasi apapun terkait penyebaran virus corona (Covid-19) dan senantiasa memantau perkembangan penyebaran virus tersebut melalui media informasi resmi," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×