kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.313.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bidik 300.000 pelanggan, MyRepublic tawarkan paket internet mulai dari 319.000


Rabu, 01 September 2021 / 18:11 WIB
Bidik 300.000 pelanggan, MyRepublic tawarkan paket internet mulai dari 319.000
ILUSTRASI. Warga mengakses internet . ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Handoyo .

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. MyRepublic, salah satu anak usaha PT Dian Swastatika Sentosa Tbk terus memperkuat dan memperluas jangkauannya hingga tiga tahun ke depan. 

Chief Executive Officer (CEO) MyRepublic Andrijanto Muljono melihat prospek bisnis internet broadband yang semakin menjanjikan, dia pun membidik jumlah pelanggan bisa mencapai target pelanggan di akhir 2021 adalah sebanyak 300 ribu pelanggan.

“Kami membidik pertumbuhan pelanggan bisa meningkat 60% dibandingkan tahun 2020,” ujar dia saat dihubungi Kontan.co.id, Rabu (1/9). 

Mengenai tarif layanan internet, MyRepublic mempunyai produk layanan internet only unlimited residensial beragam mulai dari 30 Mbps seharga Rp 336.000, 50 Mbps Rp 406.000, 100 Mbps Rp 466.000, dan Gamer 150 Mbps Rp 767.000. 

Baca Juga: Trafik internet meningkat dua kali lipat, NTT mendukung jaringan MyRepublic

Kemudian untuk produk layanan combo internet unlimited dan TV residensial MyRepublic mulai dari 20 Mbps seharga Rp 319.000, 30 Mbps Rp 399.000, 50 Mbps Rp 489.000, 100 Mbps Rp 669.000, 150 Mbps Rp 779.000, Gamer 150 Mbps Rp 819.000.

Dengan tarif tersebut, dia menilai jika dibandingkan dengan kualitas produk internet dan pelayanan yang diberikan kepada pelanggan, harga produk MyRepublic sangat terjangkau bila dibandingkan dengan harga pemain broadband lainnya. 

Andrijanto menjelaskan hingga saat ini jangkauan MyRepublic sudah tersedia di 13 kota di Indonesia diantaranya Jakarta, Tangerang, Bogor, Depok, Bekasi, Cibubur, Bandung, Semarang, Malang, Surabaya, Palembang, Medan, dan Bali. “Dalam 3 tahun ke depan, MyRepublic merencanakan meningkatkan wilayah jangkauan menjadi 35 kota di Indonesia,” harapnya. 

Sementara itu, mengenai penyesuaian harga produk, dia bilang bahwa MyRepublic tidak dilakukan berdasarkan waktu tertentu. Namun, penyesuaian harga mungkin dilakukan dari waktu ke waktu apabila terdapat perubahan faktor eksternal maupun internal. “Misalnya seperti tingkat biaya produksi dan perubahan pola kebutuhan pelanggan terhadap produk MyRepublic,” tutupnya. 

Selanjutnya: Dian Swastatika Sentosa (DSSA) bakal memperkuat lini usaha multimedia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×