kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bisa jadi pilihan, rumah tipe 23 Rp 218 juta dekat dengan stasiun commuter


Jumat, 19 Juli 2019 / 13:54 WIB
Bisa jadi pilihan, rumah tipe 23 Rp 218 juta dekat dengan stasiun commuter


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aksesibilitas dari segi transportasi publik adalah salah satu faktor yang harus dipenuhi pengembang jika ingin membangun perumahan dengan segmen pasar profesional muda dan para penglaju yang bekerja di Jakarta.

Dengan motivasi inilah, Greenwoods Group mengembangkan proyek perumahan yang hanya berjarak 15 menit dari Stasiun Commuter Line Parung Panjang.

"Ke Stasiun Tanah Abang bisa ditempuh sekitar 45 menit. Kemudahan akses ini yang kami tawarkan kepada calon konsumen," ujar Direktur Greenwoods Group Antonius Congles kepada Kompas.com, Kamis (18/7). 

Baca Juga: Ini penjelasan laba bersih Greenwood Sejahtera (GWSA) turun di kuartal I-2019

Ongkos yang dikeluarkan pun demikian ringan yakni hanya Rp 4.000 per sekali perjalanan dari Stasiun Parung Panjang menuju Stasiun Tanah Abang. Ini artinya commuter hanya mengeluarkan Rp 8.000 untuk melakukan perjalanan ulang-alik. 

Faktor berikutnya yang tak kalah penting adalah harga. Calon konsumen penglaju tentu mendambakan punya rumah sendiri. Dengan rata-rata penghasilan Rp 5 juta hingga Rp 10 juta per bulan, profesional muda dan juga milenial bisa membeli hunian yang ditawarkan Greenwoods Group.

Pasalnya, Citaville Parung Panjang, demikian nama perumahan ini, dibanderol dengan harga relatif terjangkau untuk para commuter dengan penghasilan tersebut di atas.

Untuk tipe terkecil 23/66, harga jualnya sekitar Rp 218 juta. Harga ini, menurut Antonius, sangat terjangkau, bahkan bila harus dicicil hanya dalam tenor lima sampai 10 tahun.

"Rumah terkecil bisa dibeli dengan uang muka 5% yang bisa dicicil 6 kali dan 12 kali tanpa bunga. Bayar kontan pun bisa dilakukan bertahap dalam jangka 6 bulan hingga 24 bulan," papar Antonius.

Baca Juga: Ini rencana kerja Greenwood Sejahtera (GWSA) tahun ini

Selain tipe terkecil, Greenwoods juga menawarkan tipe lainnya yakni dua kamar tidur satu lantai (30/60 meter persegi) seharga Rp 250 jutaan, dan dua kamar tidur dua lantai (48/60 meter persegi) yang dipatok serentang Rp 350 juta hingga Rp 380 jutaan. 

Citaville Parung Panjang menempati area seluas 7,7 hektare. Belum lagi resmi diluncurkan, sebanyak 190 unit Tahap I sudah mendapat konfirmasi pemesanan dari 220 peminat.

Dalam merealisasikan proyek ini Greenwoods mengusung konsep modern kontemporer dengan mengedepankan desain sederhana, kekinian, serta memaksimalkan fungsi setiap ruangan.

Dengan kata lain, meski harga yang ditawarkan cukup terjangkau namun setiap pembeli dipastikan akan dapat merasakan seluruh fungsi hunian secara utuh. Citaville Parung Panjang dibangun dengan ongkos investasi Rp 200 miliar.

Baca Juga: Greenwoods Group targetkan penjualan Rp 2 triliun tahun ini

Serah terima kunci dijadwalkan pada 2021. Selain di Parung Panjang, Greenwoods akan mengembangkan hunian dengan brand serupa di Dramaga, Bogor, dengan harga Rp 150 jutaan per unit.

Selanjutnya, mereka akan mengembangkan hunian tapak segmen menengah di wilayah Cilejit, Tiga Raksa, Banten. (Hilda B Alexander)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dekat Stasiun Kereta, Rumah Tipe 23 Dibanderol Rp 218 Juta",

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×