kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45914,01   4,70   0.52%
  • EMAS1.343.000 -0,81%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Duh! Akses suara & SMS Telkomsel terganggu


Kamis, 13 Februari 2014 / 12:41 WIB
Duh! Akses suara & SMS Telkomsel terganggu
ILUSTRASI. FILE PHOTO - Sheets of copper cathode are seen at the copper cathode plant inside La Escondida, the world's biggest copper mine, near Antofagasta, Chile March 31, 2008. REUTERS/Ivan Alvarado/File Photo


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Sebagian pelanggan Telkomsel hari ini, Rabu (13/2) tak bisa menggunakan akses panggilan suara keluar maupun mengirimkan pesan singkat dari perangkat ponselnya. Gangguan layanan tersebut sudah dikeluhkan pelanggan sejak pagi hari ini.

Sampai siang hari, dua jenis layanan komunikasi dari operator telekomunikasi terbesar di Indonesia itu tak kunjung bisa diakses. Sementara itu, admin call center Telkomsel yang dihubungi KONTAN mengakui adanya sebagian jaringan Telkomsel yang tak berfungsi tersebut.

Sayangnya, petugas layanan call center tak tak bisa memastikan, sampai kapan gangguan layanan telekomunikasi bisa kembali pulih. Petugas  admin hanya bilang, ada proses peningkatan kapasitas yang membuat layanan Telkomsel terganggu. “Hal ini karena ada proses peningkatan kapasitas layanan,” jawab perugas bernama Dini tersebut.

Admin kemudian menyarankan reporter KONTAN yang menggunakan Telkomsel untuk menunggu layanan aktif kembali, tanpa menjelaskan kapan kepastian layanan bisa kembali pulih. “Tunggu 24 jam atau sampai besok bisa hubungi kami kembali,” kata Dini tersebut.

Kondisi serupa dialami pelanggan Telkomsel lainnya, yang mengeluhkan soal layanan lewat situs media sosial Twitter. Seperti yang dialami @aRaaNadya, yang mengeluhkan jaringan Telkomsel yang tak bisa digunakan untuk panggilan suara dan SMS sejak kemarin malam (12/2).

Keluhan serupa juga datang dari @Ricky_Naga yang mempertanyakan SIM Card Telkomsel yang tak berfungsi. Sementara itu, akun twitter resmi @Telkomsel membenarkan adanya gangguan layanan jaringan 2G/3G. “Masih dalam perbaikan, diupayakan normal secepatnya,” jelas salah satu kicau dari @Telkomsel.

Hingga kini, perangkat telekomunikasi Telkomsel yang digunakan KONTAN tak bisa digunakan untuk panggilan suara maupun SMS. Mengenai kegagalan jaringan Telkomsel ini, KONTAN belum mendapatkan konfirmasi dari pihak manajemen Telkomsel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×