Reporter: Leni Wandira | Editor: Putri Werdiningsih
KONTAN.CO.ID - BEKASI. PT Chery Motor Indonesia melakukan ekspor perdana sebanyak 120 unit mobil SUV Crossover Omoda 5 ke Vietnam pada Jumat (1/11).
Chen Chunqing, Executive Vice President of Chery International, menyatakan bahwa ekspor ini merupakan bukti kualitas manufaktur Chery di Indonesia, sekaligus menjadi tonggak penting dalam ekspansi Chery di kawasan Asia Tenggara.
"Dengan memilih Indonesia sebagai titik awal untuk mengekspor 120 unit ke Vietnam, terbukti kualitas manufaktur yang baik yang dapat memperoleh kepercayaan dari pasar global. Target ekspor kami ke Vietnam adalah 5.000 unit pada satu tahun," ujar Chen Chunqing di Cikarang Dryport, Bekasi, Jumat (1/11).
Chery Motor Indonesia menetapkan target ekspor tahunan sebesar 5.000 unit ke Vietnam, atau sekitar 500 unit per bulan. Selain itu, perusahaan juga mempersiapkan rencana untuk memperluas pasar ekspornya ke negara-negara lain, dengan melakukan evaluasi dan persiapan internal yang matang.
Baca Juga: Chery Omoda E5 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia Hingga September 2024
Meskipun demikian, Chen belum memberikan detail negara-negara yang akan menjadi tujuan ekspor berikutnya.
“Bersamaan dengan dimulainya ekspor ke Vietnam, kami terus melakukan evaluasi dan persiapan secara internal. Hal ini guna mempersiapkan ekspor untuk model-model lainnya yang diproduksi di Indonesia agar dapat berkontribusi mendukung perkembangan industri otomotif negara lain,” ungkap Chen.
Menurutnya, Indonesia akan menjadi basis produksi strategis Chery untuk memenuhi kebutuhan pasar Asia Tenggara, seiring dengan komitmen perusahaan untuk menjaga kualitas produk.
Chery Omoda 5, yang pertama kali diluncurkan di Indonesia pada 2023, sukses memikat konsumen dengan desain futuristik dan performa yang andal. Hingga saat ini, penjualan Omoda Series di Indonesia telah mencapai lebih dari 8.000 unit, dengan respons positif terhadap fitur keamanan lengkap yang dilengkapi dengan 12 Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) serta pengakuan bintang lima dari Australasian NCAP (ANCAP).
Baca Juga: Cherry Siapkan Pabrik Baru, Ditargetkan Beroperasi Dua Tahun Lagi
Chen menyatakan bahwa keberhasilan Omoda 5 di Indonesia menjadi landasan yang kuat untuk menembus pasar internasional.
“Penerimaan yang positif di Indonesia juga merupakan gambaran penerimaan di pasar global. Chery berhasil masuk Fortune 500 dengan peringkat ke-385 dan menduduki peringkat nomor satu untuk ekspor mobil penumpang asal China selama 21 tahun berturut-turut,” pungkasnya.
Selanjutnya: E-Commerce Berlomba Tingkatkan Layanan Menjelang Festival Belanja
Menarik Dibaca: Bisa Sebabkan Kematian, Ketahui Gejala Umum TBC dan Cara Mencegahnya, yuk
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News