kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Garuda Menargetkan Tingkat Isian 85% untuk Rute Jakarta-Amsterdam


Senin, 18 Januari 2010 / 16:36 WIB
Garuda Menargetkan Tingkat Isian 85% untuk Rute Jakarta-Amsterdam


Reporter: Gentur Putro Jati |

JAKARTA. PT Garuda Indonesia menargetkan dapat mencapai rata-rata tingkat isian atau load factor 80% sampai 85% untuk rute Jakarta-Amsterdam yang akan dibukanya mulai 1 Juni 2010. Untuk dapat mencapai angka tersebut, maskapai milik negara itu pun sudah mulai gencar menggelar kegiatan promosinya sejak awal tahun ini.

Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar menyebut perseroan sudah menyiapkan sejumlah kegiatan promosi terkait dengan dibukanya rute ke negeri kincir angin itu.

"Garuda melakukan promosi di ajang Vacancie Bourse di Utrecht dan juga di London Travel Mart awal tahun ini. Sehingga pasar rute baru ini bukan hanya para penumpang dari Belanda tetapi juga seluruh Eropa," kata Emirsyah kepada KONTAN, Senin (18/1).

Selain berpromosi di Belanda dan Inggris, bulan depan Garuda menurutnya juga akan berpartisipasi dalam pameran pariwisata yang digelar di ITB Berlin Convention di Jerman."Kami juga bekerjasama dengan agen-agen perjalanan wisata besar di Eropa. Sehingga kami berani menargetkan rata-rata load factor 80% sampai 85%," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×