Reporter: Azis Husaini | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Eagle High Plantations Tbk (“EHP”) telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Rabu (7/1/2026) di Jakarta. Rapat ini menjadi langkah strategis Perseroan dalam memperkuat tata kelola perusahaan serta memastikan keberlanjutan usaha di tengah dinamika industri ke depan.
Dalam RUPSLB tersebut, para pemegang saham menyetujui sejumlah keputusan penting yang mencerminkan kepercayaan dan dukungan penuh terhadap arah strategis Perseroan, termasuk dari pemegang saham utama Rajawali Capital International (RCI) dan FIC Properties Sdn. Bhd., Malaysia (FICP), di mana keduanya mengambil peran sebagai profesional expertise dalam mendukung penguatan tata kelola dan arah strategis Perseroan.
Pada agenda pertama, RUPSLB menyetujui perubahan susunan Dewan Komisaris Perseroan, sementara susunan Direksi tetap tidak mengalami perubahan. Rapat juga menyetujui pemberhentian dengan hormat pengurus yang telah menyelesaikan masa jabatannya, disertai pemberian acquit et de charge, serta pengangkatan kembali dan pengangkatan pengurus Perseroan untuk masa jabatan hingga ditutupnya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan tahun 2030.
Sehubungan dengan hal tersebut, susunan Dewan Komisaris Perseroan adalah sebagai berikut:
- Komisaris Utama: Abed Nego
- Wakil Komisaris Utama: Ahmad Nizam bin Hamid
- Komisaris: Mohammad Prianto Madelar dan Razuwan bin Che Rose
- Komisaris Independen: Drs. Yohanes Wahyu Saronto, M.Si. dan Erwin Soejono
Adapun susunan Direksi Perseroan tetap terdiri dari:
- Direktur Utama: Henderi Djunaidi
- Direktur: Andrew Haryono, Yeoh Lean Khai, dan Choong Kam Loong
Pada agenda kedua, RUPSLB menyetujui perubahan dan penyempurnaan Anggaran Dasar Perseroan sebagai bentuk penyesuaian terhadap ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Penyesuaian tersebut antara lain mencakup penambahan kegiatan usaha berupa aktivitas perusahaan induk serta aktivitas konsultasi manajemen lainnya, tanpa mengubah fokus kegiatan usaha utama Perseroan.
“Melalui keputusan-keputusan yang dihasilkan dalam RUPSLB ini, serta dukungan berkelanjutan dari para pemegang saham, Perseroan optimistis dapat terus memperkuat praktik tata kelola perusahaan yang baik, meningkatkan daya saing, dan menjalankan usaha secara berkelanjutan untuk menciptakan nilai jangka panjang bagi seluruh pemangku kepentingan,” ungkap Rizka Dewi Sekretaris Perusahaan PT Eagle High Plantation Tbk, dalam keterangan tertulis, Rabu (7/11).
Selanjutnya: Bidik Kota Lapis Dua-Tiga, Prospek ACES Diproyeksi Membaik pada 2026
Menarik Dibaca: KAI Layani 4,17 Juta Pelanggan Selama Nataru, 75% Tiket Dibeli Lewat Access by KAI
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













