kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Genjot Kinerja di Semester II, Begini Jurus Garudafood Putra Putri Jaya (GOOD)


Rabu, 09 Agustus 2023 / 14:55 WIB
Genjot Kinerja di Semester II, Begini Jurus Garudafood Putra Putri Jaya (GOOD)
ILUSTRASI. PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) optimistis tren kenaikan bisnis bakal berlanjut di semester kedua. GOOD pun mengincar pertumbuhan yang lebih baik dari semester pertama lalu.


Reporter: Vina Elvira | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) optimistis tren kenaikan bisnis bakal berlanjut di semester kedua. GOOD pun mengincar pertumbuhan yang lebih baik dari semester pertama lalu.

Direktur Garudafood Putra Putri Jaya Paulus Tedjosutikno mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan berbagai strategi bisnis untuk mendukung target perseroan tersebut. Salah satunya pengembangan berbagai produk baru untuk menjaga momentum pertumbuhan.

Di semester I-2023, GOOD sudah merilis sejumlah produk baru baik dari kategori snack maupun kategori minuman ready to serve.

“Kami sudah meluncurkan beberapa produk seperti di kategori snack kami meluncurkan produk Garuda Puffy, Garuda Crunchy NET dan Chocolatos Drink Creamy untuk kategori minuman ready to serve,” kata Paulus kepada Kontan.co.id, Senin (7/8) lalu.

Baca Juga: Laba Bersih Garudafood (GOOD) Tumbuh 18% di Semester I-2023

Selain pengembangan usaha dari sisi produk baru, GOOD juga getol melakukan ekspansi di berbagai lini seperti jalur distribusi, digitalisasi sektor logistik, serta ekspansi untuk masuk ke sektor jasa makanan (food services channel).

Di samping itu, GOOD pun terus membuka membuka dan menangkap peluang open innovation dan collaboration dengan berbagai stakeholders untuk menunjang strategi pertumbuhan bisnis. Termasuk, bekerjasama dengan marketplace guna meningkatkan kontribusi penjualan daring.

“Untuk penjualan daring, Garudafood bekerjasama dengan beberapa marketplace untuk mengoptimalkan channel B2B dan B2C channel yang lebih luas,” tambahnya.

Pada tahun ini, GOOD menyiapkan dana belanja modal atau capital expenditure (capex) sekitar Rp 400 miliar. Per semester I-2023, dana capex sudah terserap sebesar 40,2% yang digunakan untuk menambah kapasitas produksi melalui pembelian dan instalasi mesin termasuk persiapan bangunan dan fasilitasnya.

Dari sisi kinerja keuangan, penjualan bersih GOOD meningkat menjadi Rp 5,22 triliun di semester I-2023. dari semula Rp 5,18 triliun pada periode yang sama tahun 2022.

Per akhir Juni 2023 laba yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk alias laba bersih GOOD tercatat sebesar Rp 214,79 miliar. Angka ini naik 18,79% dari semula Rp 180,81 miliar per akhir Juni 2022.

Baca Juga: Begini Antisipasi Garudafood (GOOD) Terkait Fluktuasi Harga Gandum

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×