kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Goodyear Indonesia (GDYR) Bidik Pertumbuhan Penjualan Ban Kendaraan Niaga


Kamis, 17 Maret 2022 / 15:23 WIB
Goodyear Indonesia (GDYR) Bidik Pertumbuhan Penjualan Ban Kendaraan Niaga
Ban kendaraan niaga produksi GoodYear.


Reporter: Vina Elvira | Editor: Handoyo .

"Ini tentu merubah perilaku transporter dan logistik Indonesia saat ini, dan berakibat langsung terhadap pemakaian ban, yang semula mereka menggunakan ban bias sekarang sudah beralih ke ban radial," jelasnya. 

Iman juga menekankan pentingnya percepatan pengaplikasian teknologi baru dalam mobilitas nasional. Goodyear yakin, dalam lima tahun ke depan, penggunaan ban radial akan mulai menggeser pemakaian ban bias dengan rasio 60:40.  

Dengan demikian, peluncuran Goodyear S501 ini merupakan langkah komprehensif dari perusahaan dalam mengaplikasikan teknologi baru untuk ban truk radial.

Dirancang dengan teknologi mutakhir Goodyear, desain pola telapak 4-rusuk dan ketebalan telapak yang dalam, berperan penting menghasilkan jarak tempuh yang optimal. Sehingga Goodyear S501 ini sangat cocok untuk pemakaian dengan beban muat yang sebanding dengan jarak tempuh yang lebih jauh di Indonesia.  

 

"Jadi secara overall selain fitur dan benefit, keunggulan dari ban ini adalah ban ini dirancang dan dikembangkan khusus untuk pasar Indonesia. Jadi, meskipun kami bukan pioneer, tapi kami yakin bisa memenuhi pasar ban di Indonesia," ungkap Commercial Product Manager  Goodyear Indonesia, Nova Siregar, 

Dia menambahkan, Goodyear S501 merupakan ban yang luwes untuk beragam jenis beban truk, seperti angkutan air bersih, pakan ternak, kargo umum, batu pasir dan sebagainya. "Hal ini secara tidak langsung mendukung perluasan pembangunan sarana prasarana penunjang pertumbuhan ekonomi masyarakat Indonesia yang tinggi," tutur dia. 

Saat ini, Goodyear memiliki lebih dari 100 distributor dengan ratusan jaringan ritel dan bengkelnya, yang telah siap memasarkan Goodyear S501 di seluruh Indonesia.

Goodyear S501 saat ini tersedia dalam dua ukuran yakni S501 7.50R16 14 PR dan S501 8.25R16 14PR. "Untuk ukuran yang paling populer di segmen ini yakni S501 7.50R16, ada di kisaran Rp 2 juta-Rp 2,5 juta per set," tutup Nova.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×