kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.706.000   -3.000   -0,18%
  • USD/IDR 16.340   -15,00   -0,09%
  • IDX 6.618   86,45   1,32%
  • KOMPAS100 963   10,57   1,11%
  • LQ45 753   6,24   0,83%
  • ISSI 204   3,07   1,52%
  • IDX30 391   2,33   0,60%
  • IDXHIDIV20 475   7,20   1,54%
  • IDX80 109   1,13   1,05%
  • IDXV30 113   2,27   2,05%
  • IDXQ30 129   1,02   0,80%

Grup Ajinomoto Indonesia Dukung Perkembangan Ekosistem Halal Nasional


Rabu, 05 Maret 2025 / 21:10 WIB
Grup Ajinomoto Indonesia Dukung Perkembangan Ekosistem Halal Nasional
Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Haikal Hassan bersama jajaran direksi PT, Ajinomoto Indonesia saat kunjungan strategis BPJPH guna mendorong perkembangan ekosistem halal nasional ke Pabrik Ajinomoto, di Karawang.


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), Ahmad Haikal Hassan, mengapresiasi komitmen Grup Ajinomoto Indonesia dalam menerapkan jaminan produk halal. 

Hal ini disampaikan saat kunjungannya ke Pabrik PT Ajinomoto Indonesia di Karawang, Senin (3/3/2025). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya BPJPH untuk mendorong ekosistem halal nasional dan meningkatkan daya saing produk dalam negeri.

Direktur PT Ajinomoto Indonesia sekaligus Koordinator Auditor Halal Internal, Hermawan Prajudi, menyatakan bahwa kunjungan BPJPH menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi dalam implementasi sistem jaminan produk halal. 

Baca Juga: Grup Ajinomoto Indonesia Mengembangkan Tujuan Baru melalui AminoScience

“Dukungan BPJPH semakin memotivasi kami dalam memastikan kehalalan produk, dari bahan baku hingga distribusi ke konsumen,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (5/3).

Jasman Silalahi, Direktur sekaligus Kepala Pabrik Ajinomoto Karawang, menegaskan bahwa seluruh pabrik Ajinomoto, termasuk di Karawang dan Mojokerto, konsisten menerapkan sistem jaminan produk halal. 

“Kami memiliki Kebijakan Halal dengan tiga poin utama: hanya memproduksi produk halal, menjaga konsistensi produksi halal, serta meningkatkan pemahaman dan tanggung jawab karyawan terkait kehalalan produk,” jelasnya.

Dalam kunjungan tersebut, Ahmad Haikal Hassan dan tim BPJPH meninjau proses produksi Masako®, SAORI®, dan Sajiku®, serta berdialog dengan manajemen Ajinomoto. 

“Saya melihat sendiri bagaimana Ajinomoto menjalankan kebijakan halal dengan baik dan konsisten. Produk-produknya memenuhi standar tinggi, dan konsep Bijak Garam yang diterapkan dapat membantu mengurangi konsumsi garam berlebih,” ujarnya.

Baca Juga: SUCOFINDO Dampingi BPJPH Sertifikasi Perusahaan Logistik, Dukung Ekosistem Halal

Ahmad Haikal juga menyoroti pentingnya produk halal nasional dalam persaingan global. 

“Banyak produk impor berlabel halal masuk ke Indonesia, tetapi produk dalam negeri tidak kalah kualitasnya. Ajinomoto telah berhasil mengekspor produknya ke Malaysia, Uni Emirat Arab, Brunei Darussalam, dan negara lainnya,” ungkapnya. 

Ia juga mengapresiasi inisiatif Ajinomoto dalam membina pelaku UMK di sekitar kawasan industri.

Deputi Pembinaan dan Pengawasan JPH BPJPH, E.A. Chuzaemi Abidin, menambahkan bahwa selain pengawasan, kunjungan ini juga bertujuan untuk sosialisasi regulasi dan prosedur sertifikasi halal kepada pelaku usaha.

Grup Ajinomoto Indonesia berharap berbagai inisiatifnya dapat berkontribusi bagi kemajuan bangsa, khususnya dalam menunjang asupan gizi masyarakat dan menjaga lingkungan yang hijau dan bersih.

Selanjutnya: Pemerintah Bakal Umumkan Susunan Manajemen & Dewan Penasihat Danantara di Pekan Depan

Menarik Dibaca: Cara Mudah Transfer Uang di Indomaret dan Syarat yang Harus Dilakukan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×