kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45935,51   7,16   0.77%
  • EMAS1.335.000 1,06%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

HERO: Ikea Jakarta Garden City dan Bandung beroperasi kuartal IV 2020


Kamis, 28 November 2019 / 13:04 WIB
HERO: Ikea Jakarta Garden City dan Bandung beroperasi kuartal IV 2020


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - SENTUL, BOGOR. PT Hero Supermarket Tbk (HERO) membuka gerai Ikea keduanya di Sentul City, Bogor, Kamis (28/11). Usai pembukaan gerai kedua, manajemen HERO tengah mempersiapkan pembukaan gerai ketiga dan keempat.

Patrik Lindvall, Presiden Direktur HERO menyebut progres pembangunan dua gerai barunya tersebut masih berlangsung. Kedua gerai yang terletak di Cakung dan Bandung tengah disiapkan untuk bisa beroperasi pada tahun depan.

Baca Juga: Hero Supermarket buka gerai Ikea yang kedua di Sentul City

"Kami berencana dua gerai lagi bisa beroperasi sebelum akhir tahun depan (kuartal IV) itu di Ikea Jakarta Garden City dan Ikea Kota Baru Parahyangan Bandung," ujarnya di Sentul, Bogor pada Kamis (28/11)

Pembangunan gerai tersebut dilakukan sebagai bagian dari rencana perusahaan untuk mendekatkan gerai kepada pelanggan. Asal tahu saja, bisnis Ikea terus mengalami pertumbuhan dan berkontribusi menutup penurunan di segmen food.

Baca Juga: Big products, big challenge: IKEA brand owner invests in logistics

"Kami sebelumnya sudah pernah publish bahwa untuk Ikea di Bandung itu mencapai Rp 1 triliun," lanjutnya.

Asal tahu saja, Ikea JGC akan berdiri di atas lahan seluas 3,7 hektare (ha) dengan luas bangunan 89.000 meter persegi. Sedangkan gerai Ikea KBP Bandung akan berdiri di lahan seluas 4,4 hektare dengan rencana luas bangunan mencapai 35.000 meter persegi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×