kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45901,12   2,37   0.26%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hutama Karya operasikan 513 kilometer Tol Trans-Sumatera hingga akhir tahun 2020


Rabu, 30 Desember 2020 / 08:15 WIB
Hutama Karya operasikan 513 kilometer Tol Trans-Sumatera hingga akhir tahun 2020
ILUSTRASI. Pengelola Jalan Tol Trans Sumatera ruas Kayu Agung - Palembang membuka gerbang tol Keramasan


Sumber: Kompas.com | Editor: Yudho Winarto

Sedangkan untuk Tol Medan-Binjai seksi 1 (Tanjung Mulia-Marelan-Helvetia) Segmen Tanjung Mulia-Marelan sepanjang 4,2 kilometer dan ruas tol Sigli-Banda Aceh seksi 3 (Jantho-Indrapuri) sepanjang 16 kilometer telah dibuka secara fungsional tanpa tarif menjelang libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru) mulai Rabu (23/12) hingga Senin (4/1) 2021 mendatang.

Saat ini, Hutama Karya tengah menggarap konstruksi delapan ruas JTTS, yakni Tol Sigli–Banda Aceh (60 kilometer) dengan total progres konstruksi mencapai 63 persen, Tol Pekanbaru-Pangkalan (83 kilometer) dengan progres konstruksi mencapai 41 persen.

Baca Juga: Konsumsi BBM Pertamina di Tol Trans Sumatra naik di periode libur Nataru

Kemudian Tol Padang-Sicincin (37 kilometer) dengan progres konstruksi 34 persen, Tol Bengkulu-Taba Penanjung (18 kilometer) dengan kemajuan fisik 85 persen, dan Tol Sp. Indralaya-Muara Enim (121 kilometer) dengan perkembangan 19 persen.

Selanjutnya, Tol Binjai-Langsa (131 kilometer) dengan progres konstruksi 27 persen, Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat (143 kilometer) dengan perkembangan fisik 53 persen dan Tol Indrapura-Kisaran (48 kilometer) dengan progres konstruksi 16 persen.

Dengan demikian, total panjang JTTS yang dibangun hingga pengujung tahun 2020 yakni 1.156 kilometer dengan 643 kilometer ruas konstruksi dan 513 kilometer ruas operasi. (Ardiansyah Fadli)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hingga Akhir 2020, Hutama Karya Operasikan 513 Kilometer Tol Trans-Sumatera"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×