Reporter: Asnil Bambani Amri |
JAKARTA. Sabun merupakan produk Indonesia yang memamerkan kinerja ekspor menggembirakan.
Berdasarkan data yang dirilis oleh Kementerian Perdagangan, sabun pembersih dari Indonesia mampu menguasai pasar sabun di sejumlah negara di Afrika; salah satunya adalah pasar sabun Ethiopia yang mencuil pasar sebesar 36,1%. “Ini salah satu produk yang mesti menjadi perhatian kami,” kata Wakil Menteri Perdagangan, Mahendra Siregar di Jakarta, Jumat (4/6).
Meskipun penguasaan Indonesia cukup besar di Ethiopia, Indonesia tak lantas berpuas diri. Indonesia juga mengekspor produk-produk sabun serupa ke negara-negara lain di Afrika. Penguasaan pasar Indonesia di negara-negara di Afrika yaitu Senegal dengan pangsa pasar 9,6%, Mozanbique (8,2%), Yemen Republic (5,6%), Tanzania (5,5%), Algeria 4,6%.
Di wilayah Asia Tenggara, Malaysia merupakan salah satu negara yang potensial untuk sabun dari Indonesia karena memiliki pangsa pasar 16,8%. “Selain itu ada juga Australia, dan Selandia Baru namun jumlah pasarnya dibawah 5%,“ kata Mahendra.
Kemendag memprediksi pasar ekspor sabun akan berkembang di wilayah China, Tanzania dan Mozambik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News