kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Indosat (ISAT) belum berencana meluncurkan produk eSIM dalam waktu dekat


Senin, 09 September 2019 / 20:12 WIB
Indosat (ISAT) belum berencana meluncurkan produk eSIM dalam waktu dekat
ILUSTRASI. Indosat (ISAT) belum berencana meluncurkan produk eSIM dalam waktu dekat


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indosat Ooredoo Tbk (ISAT, anggota indeks Kompas100) belum memiliki rencana untuk mengeluarkan produk eSIM (embedded SIM) sebagaimana yang dilakukan operator telepon Smartfren minggu lalu.

Sebagai informasi, Smartfren menjadi operator pertama di Indonesia yang mengaplikasikan penggunaan eSIM atau jenis SIM card telepon yang diinjeksi di dalam telepon genggam.

Penggunaan eSIM juga menjadi standar baru yang dikembangkan oleh GSMA dan digunakan di seluruh dunia. Melansir Kompas, eSIM memungkinkan pengguna untuk memasukkan profil SIM ke perangkat tanpa menggunakan kartu SIM fisik yang harus dimasukkan kedalam perangkat.

Saat ini, perangkat yang bisa menggunakan eSIM adalah iPhone XR, XS dan XS Max yang dilengkapi dengan fitur dual SIM dengan SIM Card fisik dan eSIM.

Baca Juga: Pengamat telekomunikasi: eSIM bisa mengubah pola kompetisi industri telekomunikasi

Turina Farouk, Group Head Communications Indosat Ooredoo menilai eSIM dapat memudahkan pelanggan dalam meminimalisir resiko kehilangan atau kerusakan kartu SIM telepon.

"Sementara dari sisi operator, ini bisa berdampak pada efisiensi. Operator bisa langsung berhubungan dengan pelanggan tanpa jalur distributor," jelas Turina kepada Kontan.co.id, Senin (9/9).

Turina melihat, kehadiran teknologi eSIM di masa depan juga akan mengubah model bisnis operator. "Secara umum, kehadiran eSIM memang akan mengubah model bisnis operator manapun yang menerapkan ini," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×