kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ini dia ponsel pertama berbasis Firefox


Kamis, 24 Januari 2013 / 14:48 WIB
Ini dia ponsel pertama berbasis Firefox
ILUSTRASI. Alain Merieux


Sumber: BBC | Editor: Edy Can

Mozilla ternyata tak ingin ketinggalan mencicipi bisnis ponsel. Kemarin (23/1), Mozilla mengungkapkan secara detil ponsel yang dioperasikan dengan sistem Firefox.

Ponsel besutan Mozilla ini dibuat oleh sebuah perusahaan Spanyol bernama Geeksphone. Ada dua tipe yang dikeluarkan yakni Keon dan Peak.

Keon merupakan model ponsel yang paling dasar. Ponsel ini memiliki layar 3,5 inchi, kamera 3 MP dan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon S1.

Sementara Peak mempunyai layak lebih besar yakni 4,3 inchi. Kameranya 8 MP dan memakai prosesor Snapdragon S4.

Ponsel ini berbasiskan HTML 5. Mozilla menargetkan ponsel ini memberikan kebebasan bagi para programmer dibandingkan pesaingnya.

Geeksphone berencana menjual ponsel ini pada bulan depan. Namun, perusahaan ini tidak memberikan berapa harga keduanya.

Yang pasti, mereka mengatakan, ponsel buatannya lebih murah dari pesaingnya. Geeksphone akan menyasar pasar di negara-negara berkembang.

Para pesaing ponsel besutan Mozilla ini seperti Blackberry 10, Ubuntu, Tizen dan Sailfish. Para kompetitor ini akan merilis produk mereka paling lambat akhir 2013 mendatang. Pasar sendiri sudah dipenuhi ponsel yang menggunakan sistem operasi Android, iOS, Windows Phone, Blackberry 7 dan Symbian.

Para analis memperkirakan, Mozilla akan sulit bersaing. "Pertanyaannya adalah apakah penawaran harga yang lebih murah dari Android bisa menarik konsumen," kata analis Ovum, Nick Dillon.

Menurutnya, Android dengan layanan Google memberikan 700.000 aplikasi sementara Firefox tidak punya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×