Reporter: Nina Dwiantika | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. Bakal ada pendatang baru produk makanan dan minuman yang menyehatkan untuk konsumen di Indonesia. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) akan mendatangkan produk Jamba Juice, sebuah ritel restoran yang berkantor pusat di Emeryville - California Amerika Serikat (AS). Jamba Juice menyajikan aneka jus buah segar dan aneka makanan berkandungan buah, sayur, daging, dan susu yang masih menyegarkan.
"Soal Jamba Juice rencananya akan hadir tahun depan," kata Fetty Kwartati Sekretaris Perusahaan Mitra Adiperkasa, kepada KONTAN, kemarin (23/7). Alasan perusahaan berkode saham MAPI ini menghadirkan Jamba Juice karena konsumen menginginkan hadirnya produk minuman sehat yang segar dan praktis. Nah, solusinya adalah mendatangkan Jamba Juice ke Tanah Air.
"Kami menilai propeknya bisnisnya akan besar disini," tambahnya. Namun, Fetty belum dapat membocorkan kerjasama Mitra Adiperkasa dengan Jamba Juice, serta jumlah gerai yang akan berdiri di Indonesia. Kehadiran Jamba Juice ini adalah produk pertama MAPI untuk kategori minuman buah, sedangkan kategori minuman ada Starbucks, dan es krim adalah Cold Stone.
Informasi saja, Jamba Juice memiliki 800 gerai yang beroperasi di 26 negara, seperti Bahama, Kanada, Filipina, Meksiko dan Korea Selatan. Toko perdana Jamba Juice di San Luis Obispo, California didirikan pada bulan April 1990 oleh Kirk Perron, seorang pengendara sepeda avid yang memiliki gaya hidup sehat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News