Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Test Test
JAKARTA. Perluasan gerai dan lahan parkir ternyata bisa mendongkrak tingkat kunjungan ke Plaza Indonesia. Sampai Februari 2010, jumlah kunjungan ke pusat perbelanjaan tersebut naik 44% dibandingkan rata-rata tahun lalu.
“Sekarang ini rata-rata kunjungan sudah 60.000 per minggu, kalau tahun lalu hanya 45.000 per minggu,” kata Boyke Gozali, Wakil Presiden Direktur PT Plaza Indonesia Realty Tbk, pengembang Plaza Indonesia, Selasa (2/3).
Tingkat kunjungan dihitung dari kunjungan mobil yang datang ke lokasi pusat perbelanjaan di pusat bisnis Jakarta itu. “Jumlah ini belum termasuk pengunjung yang datang dengan jalan kaki,” jelas Boyke dalam rangka perayaan 25 tahun plaza tersebut.
Boyke yakin, perluasan gerai dan parkir sangat berpengaruh. Namun sayang tidak tidak bisa menjelaskan secara rinci mengenai perluasan tersebut. Faktor lain adalah krisis global yang sudah semakin pulih. “Kuartal keempat 2008 kunjungan kami turun 10% dari 45.000 per minggu,” jelasnya. Tingkat kunjungan berangsur pulih di tahun 2009 dan terus naik tahun 2010 ini.
Selasa (2/3) kemarin, manajemen Plaza Indonesia merayakan hari jadi Plaza Indonesia yang ke-20 tahun. Bersamaan dengan itu, mereka meluncurkan program-program entertainment yang diharapkan bisa mendongkrak lebih banyak pengunjung. Diantaranya penyelenggaraan Art Festival pembukaannya dilakukan Menteri Perdagangan, Mari Elka Pangestu.
Di acara itu, Mari minta peritel dan pusat belanja untuk memperbanyak jumlah dan jenis produk dalam negeri yang dijual di gerai mereka. “Kami mengimbau supaya ritel modern memasok 30% produknya itu dari Usaha Kecil Menengah,” jelas Mari.
Di Art Festival, Boyke mengaku memiliki salah satu toko bernama “Gaya” yang khusus menjual produk dalam negeri. “Setiap produk dalam negeri yang berkualitas bisa masuk dengan sistem bagi hasil,” jelas Boyke.
Selain melaksanakan Art Festival, Plaza Indonesia juga menggelar insenstif belanja senilai Rp 1 juta kepada 20 pengunjung pertama pada 20 Maret 2010 nanti dengan pembelian minimum Rp 1 juta. “Selain itu, ada 250 toko di sini akan men-discount produknya 20% sampai 20 Maret,” kata Chorie A. Arland, Marketing Communicatioan Manager Plaza Indonesia Realty.
Dalam acara itu juga akan ada hiburan dari Tiga Diva Asia: Ruth Sahanaya, Regine Velasquez dari Filipina dan Sheila Majid dari Malaysia. Lalu, ada juga pameran butik koleksi musim semi dan musim panas 2010, pada 23 Maret 2010, yang antara lain menampilkan koleksi Valentino jean Paul Gaultier, Alberta Ferretti, Yvess Saint Laurent. “Kami tampilkan juga karya dalam negeri seperti karya Iwan Tirta dan Sebastian Gunawan,” jelas Chorie.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News