kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Kawan Lama buka gerai perdana Ace dan Informa di Gorontalo


Senin, 02 Maret 2020 / 16:49 WIB
Kawan Lama buka gerai perdana Ace dan Informa di Gorontalo
ILUSTRASI. andy.dwijayanto--Gerai informa Puri Indah. Dollar Naik, Harga Jual Produk Informa Stabil


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kawan Lama Group terus berekspansi dengan membuka toko ritel pertama di Gorontalo pada Sabtu, 29 Februari 2020. Bisnis unit yang dibuka adalah ACE yaitu pusat kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup terlengkap, dan Informa yaitu pusat furnitur dan aksesoris untuk hunian dan bisnis, yang berlokasi di Gedung ACE - Informa (sebelumnya Gedung Santika), Jl. S Parman, Gorontalo.

Nana Puspa Dewi, Marketing Director Kawan Lama Group menjelaskan pembukaan gerai baru berbagai kota di Indonesia merupakan komitmen Kawan Lama Group untuk hadir lebih dekat dan menjangkau lebih banyak pelanggan, salah satunya Gorontalo.

Baca Juga: Ace Hardware (ACES) akan membuka gerai baru ke-23

Pihaknya melihat potensi ekonomi dan bisnis yang cukup positif di kota ini didukung dengan pertumbuhan hunian dan perkembangan pariwisata, serta lokasi Gedung ACE -Informa yang strategis karena berada di dekat kawasan pertokoan, perkantoran, hingga kuliner.

"Harapannya, ACE dan Informa dapat memenuhi kebutuhan masyarakat setempat akan produk perlengkapan rumah tangga, furnitur, hingga gaya hidup berkualitas dengan staf dan pelayanan yang profesional," ujarnya dalam siaran pers, Senin (2/3)

Untuk mengapresiasi pelanggan setia, ACE dan Informa menghadirkan program membership yaitu ACE Rewards dan Informa Rewards yang memberikan berbagai keuntungan, antara lain poin setiap belanja nominal tertentu yang dapat ditukar dengan voucher belanja atau produk pilihan, bayar dengan poin yang dimiliki hingga seluruh nominal belanja melalui program Pay All with Points, diskon khusus member, gratis layanan antar dan instalasi, serta promo khusus di merchant yang bekerjasama dengan Kawan Lama Group.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×