Reporter: Lailatul Anisah | Editor: Tri Sulistiowati
KONTAN.CO.Id - JAKARTA. Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mencatat kinerja ekspor komoditas udang mencapai US$ 0,76 miliar atau 760 juta pada semster I Tahun 2024.
Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP, Budi Sulistiyo mengatakan kinerja ekspor ini mengalami penurunan sebesar 13,6% secara year on year (yoy).
"Januari-Juni 2024, nilai ekspor udang Indonesia di pasar global menurun 13,6% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2023," kata Budi dalam konferensi pers di Kantornya, Senin (2/9).
Budi mengatakan penurunan kinerja ekspor hampir terjadi di semua pasar utama untuk komoditas udang.
Baca Juga: Kena Tuduhan Dumping, Eksportir Udang Harus Bayar Bea Tambahan 6,3%
Pihaknya merinci ekspor ke Amerika Serikat yang merupakan pasar utama udang Indonesia turun sebesar 15,8% secara yoy menjadi US$ 477 juta.
Penurunan ekspor ke Amerika terjadi karena adanya tuduhan anti dumping dan subsidi yang mempersulit produk udang lokal masuk ke sana. Selain itu, kondisi pelemahan ekonomi AS juga turut berkontribusi menurunkan order udang hampir ke semua negara eksportir.
"Impor udang AS dari seluruh dunia pada periode Januari-Juni 2024 sebesar US$ 2,7 miliar atau turun sebesar 10% dibandingkan periode yang sama di tahun 2023," ujar Budi.
Lebih lanjut, ekspor udang dalam negeri juga mengalami penurunan ke Jepang sebesar 8,3% secara yoy dengan nilai ekspor sebesar US$ 137,94 juta di periode Januari-Juni 2024.
Kemudian ekspor udang ke Tiongkok turun 5,6% dengan nilai ekspor US$42,33 juta, dan Asean turun 29,3 % dengan nilai ekspor sebesar US$ 20,16 juta di periode yang sama.
"Kenaikan ekspor hanya terjadi di Uni Eropa dengan nilai ekspor sebesar 21,82 juta, naik 2,1% dengan market share 2,9% di periode Januari-Juni 2024," ujar Budi.
Adapun ekspor udang Indonesia masih di dominasi dalam bentuk beku sebesar 63,7% dan selebihnya diawetkan 31,9% dan segar diging sebesar 4,4%
Selanjutnya: Diguyur Insentif, Bank BTN (BBTN) Optimis Kinerja Bakal Ciamik
Menarik Dibaca: Bunga Deposito Bank Panin di Bulan September 2024, Tawaran Bunga Tertinggi 4,25%
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News