kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.910.000   -13.000   -0,68%
  • USD/IDR 16.230   -112,00   -0,69%
  • IDX 7.214   47,18   0,66%
  • KOMPAS100 1.053   7,20   0,69%
  • LQ45 817   1,53   0,19%
  • ISSI 226   1,45   0,65%
  • IDX30 427   0,84   0,20%
  • IDXHIDIV20 504   -0,63   -0,12%
  • IDX80 118   0,18   0,16%
  • IDXV30 119   -0,23   -0,19%
  • IDXQ30 139   -0,27   -0,20%

Konstruksi Tol Kunciran-Cengkareng baru 4,02%


Minggu, 05 November 2017 / 10:56 WIB
Konstruksi Tol Kunciran-Cengkareng baru 4,02%


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Komisaris Utama PT Jasa Marga Tbk (JSMR) Refly Harun melanjutkan tinjauan lapangan guna memantau proses pembangunan sejumlah proyek jalan tol yang dikelola oleh Jasa Marga dan anak usahanya pada Sabtu (4/11).

Tinjauan ini diawali dengan mengunjungi pembangunan proyek Jalan Tol Kunciran-Cengkareng. Kesempatan ini dimanfaatkan Refly untuk melakukan monitoring rutin progres pembangunan konstruksi jalan tol sepanjang 14,19 Km tersebut.

Direktur Utama PT Jasamarga Kunciran Cengkareng (JKC) Albert MP Silaen, selaku pengelola Jalan Tol Kunciran-Cengkareng ini menyebutkan bahwa pencapaian realisasi progres konstruksi hingga minggu awal di bulan November 2017 sebesar 4,02%. Sedangkan dalam proses pembebasan lahan, PT JKC telah membebaskan 30,92% lahan untuk pembangunan.

Refly menyampaikan apresiasi atas upaya JKC untuk terus mengebut pembangunan jalan tol ini. "Kita berharap agar pembangunan konstruksi proyek ini dapat rampung sesuai target yang disampaikan oleh Direktur Utama PT JKC yaitu pada bulan Desember 2018, sehingga bisa mulai dioperasikan di awal tahun 2019," kata Refly dalam keterangan resminya, Sabtu (5/11).

Sementara, Albert menjelaskan, sejumlah tantangan yang dialami dalam pembangunan Jalan Tol Kunciran-Cengkareng ini, terutama dari sisi pembebasan lahan. Namun upaya-upaya telah dijalankan JKC untuk mempercepat proses pembebasan lahan.

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait, terutama pada proses pembebasan lahan di lapangan agar proses konstruksi tidak mundur dari waktu yang telah ditargetkan," ujar Albert.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Digital Marketing for Business Growth 2025 : Menguasai AI dan Automation dalam Digital Marketing

[X]
×