kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

KTB tambah diler anyar di Deli Serdang


Senin, 01 Agustus 2016 / 12:49 WIB
KTB tambah diler anyar di Deli Serdang


Reporter: Emir Yanwardhana | Editor: Rizki Caturini

JAKARTA. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menambah jaringan diler dengan meresmikan diler ke-249 yakni PT. Sardana Berlian Indah Motors di Deli Serdang, Sumatera Utara. Diler ini memasarkan produk kendaraan niaga ringan dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) yaitu L300 dan T120 SS serta produk kendaraan niaga dari Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC) yaitu Colt Diesel, Fuso, New Fuso, dan Tractor Head.

Dengan penambahan diler baru ini, Mitsubishi Fuso telah memiliki enam diler di wilayah Sumatera Utara. Hisashi Ishimaki, President Director of KTB mengatakan, Sumatera Utara merupakan area potensial untuk pertumbuhan Mitsubishi Fuso. 'Penambahan jaringan kami lakukan agar konsumen semakin mudah mendapat produk dan layanan kami dengan cepat dan tepat," katanya dalam rilis, (1/8).

Mitsubishi Fuso di Sumatera Utara memimpin pasar kendaraan niaga dengan perolehan pangsa pasar sebesar 75.8% di kelas Colt Diesel (light duty truck), 44.2% di kelas Fuso (medium duty truck), serta 17% di kelas light commercial vehicle.

Dengan luas 10. 400 m2, diler ini dilengkapi dengan fasilitas 3S (sales, service, spare parts). Pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 yang akan berlangsung pada 11 Agustus-21 Agustus 2016 mendatang, KTB juga berencana mengeluarkan produk baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×