kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Malindo menaikan harga pakan


Selasa, 10 September 2013 / 08:26 WIB
Malindo menaikan harga pakan
ILUSTRASI. Cara Menjaga Kehamilan Muda Tetap Sehat


Reporter: Maria Elga Ratri | Editor: Fitri Arifenie

JAKARTA. Melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS) membuat banyak industri mengalami lonjakan biaya produksi, tak terkecuali industri pakan ternak. Kenaikan biaya bahan baku membuat PT Malindo Feedmill Tbk menaikkan harga produknya 10% pada paruh kedua tahun ini.


Rudy Hartono, Sekretaris Perusahaan PT Malindo Feedmill Tbk mengatakan, sebelumnya harga pakan sekitar Rp 5.500 per kilogram (kg). Kini, harga jual pakan emiten berkode saham MAIN ini Rp 6.050 per kg. Rudy beralasan, kenaikan harga pakan ini karena Malindo masih mengandalkan bahan pakan impor seperti jagung dan kedelai.


Belakangan harga jagung dan kedelai mengalami kenaikannya cukup tajam. Sehingga Malindo Feedmill harus melakukan penyesuain harga.
Ambil contoh kedelai. Sebelumnya harga rata-rata kedelai sebesar Rp 7.000 - Rp 7.500 per kg, kini harga kedelai bisa mencapai Rp 9.000 per kg.
Selain menaikkan harga pakan, MAIN juga akan menaikan harga bibit ayam alias day old chicken (DOC).


Sayang, Rudy tak mengatakan berapa besar kenaikan harga DOC yang dibanderol Malindo Feedmill. "Harga DOC kan berfluktuasi, sehingga DOC Malindo juga mengikuti harga pasar saja," kata Rudy. Penyebab kenaikan harga DOC menurut Rudy adalah tingginya permintaan pasar.


Catatan Pusat Informasi Pasar (Pinsar) Unggas Nasional, pada tanggal 24 Agustus lalu, harga jual DOC broiler di level Rp 2.500 per ekor. Pada akhir Agustus, harga DOC broiler naik menjadi Rp 4.000 per ekor. Memasuki September, harga DOC broiler terus mendaki. Per tanggal 2 September, harga DOC broiler sebesar Rp 5.000 per ekor. Pada Jumat (6/9), harga DOC broiler naik menjadi Rp 6.250 per ekor.


Produksi pakan


Sementara itu, untuk produksi pakan ternak, Rudy mengatakan, sampai Agustus lalu, produksi pakan MAIN mencapai sekitar 630.000 ton. "Produksi pakan sudah sekitar 70% dari kapasitas terpasang," kata Rudy. Saat ini, total kapasitas terpasang milik Malindo Feedmill mencapai 900.000 ton per tahun.


Manajemen MAIN kini sedang menyelesaikan pembangunan dua unit pabrik pakan di Makassar dan Semarang. Pabrik baru ini rencananya akan siap beroperasi pada tahun 2014 mendatang. n

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×