kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Maskapai AirAsia raih peringkat terbaik untuk Covid-19 health ratings


Rabu, 25 November 2020 / 12:45 WIB
Maskapai AirAsia raih peringkat terbaik untuk Covid-19 health ratings
ILUSTRASI. Maskapai yang tergabung dalam AirAsia Group, meraih peringkat tertinggi, tujuh bintang penuh, untuk Covid-19 Health Ratings yang diberikan oleh para ahli aviasi di Airlineratings.com.


Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Seluruh maskapai yang tergabung di dalam AirAsia Group, termasuk AirAsia Indonesia, meraih peringkat tertinggi, tujuh bintang penuh, untuk Covid-19 Health Ratings yang diberikan oleh para ahli aviasi di Airlineratings.com

Peringkat ini diberikan berdasarkan penilaian terhadap penerapan inovasi-inovasi yang membuat penerbangan menjadi lebih lancar, higienis, dan bebas kontak dari sebelumnya. 

Penilaian dilakukan berdasarkan tujuh kriteria termasuk informasi prosedur Covid-19, penggunaan masker, perlengkapan pelindung diri untuk para awak pesawat, penyesuaian layanan makanan dalam pesawat, pembersihan pesawat secara rutin, penyediaan perlengkapan sanitasi, dan pembatasan sosial di dalam pesawat.

Direktur Utama AirAsia Indonesia, Veranita Yosephine Sinaga mengatakan, penilaian ini akan mempermudah masyarakat dalam menentukan pilihan untuk mendukung kebutuhan perjalanannya. 

Baca Juga: Hari terakhir, promo Air Asia Super Sale, diskon tiket pesawat terbang 50%

AirAsia juga akan terus berinovasi dalam memberikan pengalaman terbaik bagi para pelanggan yang menginginkan rasa aman selama penerbangan. 

Saat ini tamu AirAsia dapat merasakan kenyamanan lebih dengan adanya pengaturan tempat duduk sesuai kapasitas yang ditetapkan pemerintah, prosedur masuk pesawat dimulai dari zona belakang, keluar pesawat per tiga baris dimulai dari depan, proses pemeriksaan yang minim sentuhan, dan semakin terjaga dengan penggunaan pelindung lengkap oleh para petugas darat dan awak kabin. 

"Dengan harga tiket yang tetap terjangkau, kami harap rating tujuh bintang ini dapat meyakinkan pilihan masyarakat untuk terbang lebih terjaga bersama AirAsia menelusuri berbagai destinasi di Indonesia,” ujarnya dalam siaran pers, Rabu (25/11).

Chief Operating Officer AirAsia Group, Javed Malik menambahkan, Air Asia berterima kasih atas pengakuan para ahli aviasi di Airlineratings.com terhadap prioritas mereka dalam memastikan bahwa perjalanan udara tidak hanya aman dan terjangkau, tapi juga lebih nyaman, mudah, dan higienis dalam situasi dunia saat ini. 

"Inovasi telah menjadi DNA kami dan ini adalah bukti dari kerja keras yang telah kami lakukan, bekerja lembur untuk merevolusi perjalanan udara, mengurangi biaya dan menyempurnakan pengalaman pelanggan,” terangnya.

Baca Juga: Mau terbang kemana? Promo Air Asia Super Sale beri tiket pesawat harga murah

Editor-in-Chief Airlineratings.com, Geoffrey Thomas mengatakan, pada awalnya cukup mengkhawatirkan bahwa masih banyak maskapai yang tidak memenuhi standar keselamatan COVID-19 yang ditetapkan, yang sebenarnya bertujuan untuk melindungi penumpang dan awak pesawat.

“Namun hal ini sekarang telah berubah, dan tim kami terus mereviu tingkat kesesuaiannya setiap minggu. AirAsia merupakan salah satu maskapai yang sejak awal secara agresif telah menerapkan semua rekomendasi,” ucapnya.

“Rekomendasi ini berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh International Air Transport Association (IATA), International Civil Aviation Organisation (ICAO) dan World Health Organization (WHO) pada petunjuk keselamatan regional dan internasional," tambahnya.



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×