kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Meski persaingan ketat, prospek pasar mobil hatchback masih cantik


Rabu, 09 September 2020 / 16:39 WIB
Meski persaingan ketat, prospek pasar mobil hatchback masih cantik
ILUSTRASI. Model berpose dengan Mazda 3 SPEED saat diperkenalkan di Jakarta, Selasa (20/2). PT Eurokars Motor Indonesia sebagai distributor merek Mazda di Indonesia memperkenalkan varian baru Mazda 3 SPEED dan Mazda CX-5 Touring. Mazda3 Speed dibandrol Rp 442.800 ju


Reporter: Agung Hidayat | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar mobil hatchback alias sedan buntung masih dianggap seksi bagi Agen Pemegang Merek (APM) mobil. Apalagi segmen konsumen mobil model ini cukup beragam.

Head of Department Public Relations and Media Communications PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Fedy Dwi Parileksono mengatakan prospek segmen ini cukup besar dan menjanjikan. "Terutama small hatchback. Konsumennya juga cukup beragam mulai dari anak muda hingga kelas eksekutif atau premium," katanya kepada Kontan.co.id, Rabu (9/9).

EMI sendiri merupakan APM resmi Mazda. Yang mana saat ini Mazda memiliki beberapa portofolio di model sedan buntung, pertama segmen small hatchback diisi oleh Mazda 2 dan segmen medium hatchback oleh Mazda 3.

Baca Juga: Teaser Nissan Z Proto muncul, bakal usung konsep mobil klasik dan sport

Soal rencana penyegaran produk hatchback, EMI belum dapat berbicara banyak, yang jelas kata Fedy pihaknya pasti akan mengumumkan kalau ada rilis produk baru. "Penyegaran akan segera, tunggu saja," sebutnya.

Perkara strategi penjualan, sejauh ini EMI selalu memberikan beragam pilihan di setiap segmennya terutama small hatchback dimana Mazda 2 ada dua pilihan yaitu Type R dan Type GT. Program marketing sama dengan model yg lain, kata Fedy, seperti program “beli Mazda dari rumah” program “beli sekarang bayar tahun depan” dan juga “trade in bersama olx auto”.

Asal tahu saja, target utama konsumen untuk Mazda 2 untuk anak muda, sedangkan Mazda 3 untuk kelas yang lebih mapan atau eksekutif muda atau petrol head. APM belum mengungkapkan target penjualan model ini, yang jelas sampai dengan Juli tahun ini jumlah Mazda 2 yang telah terjual sebanyak 282 unit atau meraup 22% dari total penjualan APM Mazda saat itu yang mencapai 1.256 unit.

Sementara itu, model hatchback Honda Jazz menurut paparan PT Honda Prospect Motor (HPM) menunjukkan peningkatan penjualan dimana pada Agustus 2020, hatchback Honda ini mencatatkan penjualan 534 unit, naik 23% dari bulan sebelumnya. Adapun penjualan Civic Hatchback berakselerasi 52% dibandingkan bulan lalu dengan catatan penjualan 93 unit.

Baca Juga: Deretan diskon harga mobil baru LCGC September Agya, Ayla, Brio, Sigra, Wagon R, dll

Maka sampai dengan Agustus tahun ini total volume penjualan hatchback Honda Jazz mencapai 4.032 unit, menjadikannya posisi utama di pasar hatchback nasional.

Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM mengatakan penjualan Honda dalam tiga bulan terakhir mengalami peningkatan yang cukup signifikan, meskipun masih belum menyamai kondisi normal di periode yang sama tahun lalu.

"Kami juga bersyukur masih terus menunjukkan performa penjualan yang baik. Berbagai program dan aktivitas penjualan terutama yang dilakukan secara online menunjukkan kontribusi bagi penjualan Honda di periode ini," katanya kepada Kontan.co.id, Rabu (9/9).

Melengkapi berbagai program yang sedang berjalan saat ini, Honda mengusung program “Sehat Bersama Honda”, yaitu promo bagi konsumen untuk mendapatkan paket harga perawatan mobil terbaik. Dalam program ini, konsumen dapat memilih beberapa paket yang disediakan yang diantaranya adalah Paket Sehat 1 dimana konsumen akan mendapatkan AC filter beserta dengan AC evaporator cleaner.

Selanjutnya: Toyota Yaris baru diskon Rp 15 juta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×