Reporter: Pratama Guitarra | Editor: Hendra Gunawan
JAKARTA. PT Newmont Nusa Tenggara membuka peluang bagi perusahaan mana pun yang hendak membeli sahamnya. Hal ini sebagai tindak lanjut keinginan Arifin Panigoro yang ingin membeli saham Newmont sebesar 76%.
Juru Bicara Group Executives Newmont Mining Corporation, Omar Jabara mengungkapkan bahwa Newmont menerima pernyataan ketertarikan atau minat perusahaan lain untuk membeli aset-aset.
"Dari waktu ke waktu Newmont menerima pernyataan ketertarikan atau minat perusahaan lain untuk membeli aset-aset Newmont, dan Newmont dapat mempertimbangkan setiap proposal-proposal tersebut," terangnya kepada KONTAN, Kamis (26/11).
Tapi sejauh ini kata Omar, belum ada pembahasan mengenai penjualan aset Newmont. Bahkan belum ada pengajuan proposal atas ketertarikan minat perusahaan lain tersebut.
"Namun hingga saat ini belum ada pembahasan terkait pembelian aset Newmont yang memenuhi kriteria," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News