kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45925,51   -5,84   -0.63%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pemudik harus waspada, ada penyempitan jalan di KM 42 tol Cikampek


Minggu, 10 Juni 2018 / 21:15 WIB
Pemudik harus waspada, ada penyempitan jalan di KM 42 tol Cikampek


Sumber: Kompas.com | Editor: Sofyan Hidayat

KONTAN.CO.ID - BEKASI. Kapolres Metro Bekasi Kombes Candra Sukma Kumara memperingatkan pemudik yang melewati Tol Cikampek, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, karena terjadi penyempitan jalan.

"Kita waspadai setelah kilometer 35 karena ada penyempitan, terutama sudah masuk wilayah Karawang kilometer 42. Itu hanya tiga lajur karena sebelah kiri tidak ada bahu jalan," kata Candra di Gerbang Tol Cikarang Utama I, Jawa Barat, Minggu (10/6/2018).

Jalan menyempit dari empat lajur menjadi tiga lajur terjadi di KM 42.

Penyempitan terjadi karena adanya proyek elevated Tol Jakarta-Cikampek II. Candra menilai arus mudik di Tol Cikampek, mulai dari Cikarang Utama I relatif lancar lantaran waktu libur Lebaran lebih panjang dibanding tahun sebelumnya. Meski demikian, pihaknya memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada Selasa (12/6/2018).

"Perkiraan H-3 menjadi hari atau puncak mudik tanggal 12-13 Juni. Kepadatan hari Selasa," katanya. (Rima Wahyuningrum)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Waspadai Penyempitan Jalan di KM 42 Tol Cikampek
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×