Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengembang proyek Superblock Apartemen Daan Mogot City PT China Harbour Jakarta Real Estate Development menggelar "Business Forum of Real Estate Development In Indonesia" di Marketing Gallery Apartemen Daan Mogot City, Jakarta Barat.
Hadir dalam acara Talkshow tersebut berbagai narasumber di bidang real estate, kontraktor serta narasumber penunjang industri real estate yaitu, President of China Real Estate Indonesia sekaligus General Manager PT China Harbour Jakarta Real Estate Development, Shen Chao.
Kemudian, Vice President PT Pulau Intan, Agustinus Setijanto, PT. Prosys, Hari G Soeparto, Main Contractor, Zhang Dong serta paparan dari Instansi Pemerintah terkait seperti, Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Perhubungan, PLN dan Direksi Pengawas.
President of China Real Estate Indonesia Shen Chao mengatakan, Business Forum Of Real Estate Development In Indonesia merupakan kegiatan forum bisnis pertama dari Apartemen Daan Mogot City dan akan terus diselenggarakan secara berkala di tiap tahunnya.
"Pada acara forum bisnis ini, kita saling memberikan pandangan tentang pengembangan property selama tahapan konstruksinya, tidak hanya itu kita juga saling bertukar pikiran dan pendapat tentang industry property yang ada di Indonesia khususnya," ujar Shen Chao seperti dikutip dari siaran pers, Jumat (31/5).
Ia menilai, industri properti di Indonesia masih sangat bagus dan peluangnya pun cukup besar hal tersebut didasarkan oleh data statistik kebutuhan akan hunian di Indonesia sangat tinggi.
"Melihat peluang yang sangat baik untuk industri properti di Indonesia, kami menghadirkan, Apartemen Daan Mogot City yang merupakan proyek superblok prestisius di Jakarta Barat sekaligus dirancang sebagai hunian superblok terbaik di Jakarta Barat yang akan menggabungkan beberapa tower apartemen, pusat perbelanjaan dan berbagai fasilitas lain di satu lokasi terintegrasi di Jl Daan Mogot Raya, Jakarta Barat," ujarnya.
Hal senada diungkapkan, Assistant General Manager PT China Harbour Jakarta Real Estate Development, Stanley Handawi menurutnya walaupun keadaan politik di Indonesia seperti saat ini tidak sepenuhnya mengganggu iklim properti.
"Untuk Apartemen Daan Mogot City sendiri hampir tidak berpengaruh terhadap iklim politik yang ada di Indonesia dan kami meyakini perekonomian di Indonesia masih masuk dalam batas stabil jadi tidak perlu khawatir," ujarnya.
Sementara itu, Joshua selaku GM Sales & Marketing mengatakan, Apartemen Daan Mogot City selalu menjunjung sebuah kepercayaan kepada konsumen, apalagi pengembangnya dari BUMN China yang memiliki konsep yang sangat berbeda dari yang lain.
"Yang pertama kita melakukan adalah sebuah pembuktian dulu kepada konsumen itu yang kita ingin tawarkan terlebih dahulu seperti Ground Breaking serta Topping Off yang telah kita lakukan tahun lalu. Dan dengan target 7 tahun pembangunan tapi sampai saat ini presentasi penjual sudah mencapai angka 50-60 persen dan ini adalah langkah yang sangat bagus dalam pemasaran," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News