kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Penjualan Mobil Honda Meningkat Hingga 20% Menjelang Lebaran


Rabu, 03 April 2024 / 10:34 WIB
Penjualan Mobil Honda Meningkat Hingga 20% Menjelang Lebaran
ILUSTRASI. All New Honda CR-V mencatat kenaikan penjualan sebesar 11% di bulan Februari dibandingkan bulan Januari 2024 dengan total penjualan secara retail sebesar 388 unit. Varian e:HEV merupakan varian All New Honda CR-V yang paling diminati dengan 73% dari total penjualan model tersebut atau sebanyak 285 unit.


Reporter: Muhamad Aghasy Putra | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat kenaikan penjualan mobil dari pabrik ke diler alias wholesales secara bulanan pada Februari 2024.

Menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Honda ada di angka 8.413 unit pada Januari. Sedangkan penjualan bulan Februari naik 668 unit menjadi 9.081 unit mobil.

Sales & Marketing and Aftersales Director Honda Prospect Motor Yusak Billy mengatakan bahwa secara umum penjualan HPM di awal tahun ini masih lebih rendah dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Bahkan, secara tren, penjualan awal tahun turun.

“Ditambah lagi dengan kondisi pasar yang banyak dipengaruhi oleh ketidakpastian ekonomi dan politik, dimana sebagian konsumen lebih banyak pertimbangan dan melihat perkembangan kondisi nasional sebelum melakukan pembelian mobil,” kata Yusak kepada Kontan.co.id, Rabu (3/4).

Baca Juga: Honda Prospect Motor (HPM) Tambah Fasilitas Bodi dan Cat di Kudus

Selain itu, menurutnya beberapa faktor lainnya yang membuat industri otomotif tahun ini lesu adalah kenaikan kurs mata uang asing, suku bunga yg masih tinggi, dan meningkatnya rejection rate NPL dari lembaga pembiayaan.

“Namun momentum Lebaran ini ada tren positif penjualan di bulan Maret lebih baik dibandingkan dengan bulan Februari dengan kenaikan sekitar 15%-20%,” ujar Yusak.

Kenaikan penjualan di bulan ketiga ini didukung dengan adanya keperluan pembelian kendaraan untuk mudik Hari Raya dan faktor cairnya THR serta bonus Lebaran tahun ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×