kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Pertama di Indonesia, Puri Sentul Permai Luncurkan Hotel di Rest Area Tol


Kamis, 31 Maret 2022 / 20:01 WIB
Pertama di Indonesia, Puri Sentul Permai Luncurkan Hotel di Rest Area Tol
ILUSTRASI. Puri Sentul Permai meluncurkan Hotel Kedaton 8 Xpress di kawasan rest area KM 19, Jalan Tol Jakarta-Cikampek.


Reporter: Akmalal Hamdhi | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Puri Sentul Permai, perusahaan yang bergerak dibidang jasa akomodasi dan perhotelan meluncurkan Hotel Kedaton 8 Xpress di kawasan rest area KM 19, Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Kamis (31/3). Peresmian hotel tersebut menjadikan Puri Sentul Permai sebagai perusahaan pertama yang mengembangkan bisnis penginapan di rest area jalan tol.

Sebagai informasi, Kedaton 8 Xpress berdiri diatas lahan seluas 500 meter persegi. Kedaton 8 Xpress memiliki 12 unit kamar dengan maksimal waktu sewa selama 3 jam. Dalam pembangunannya, setidaknya dana sekitar Rp 3 miliar telah dikucurkan untuk membangun Hotel Kedaton 8 Xpress.

Kedaton 8 Xpress atau disebut juga K8 Xpress diharapkan mampu memberikan edukasi kepada para pengguna jalan tol  tentang pentingnya beristirahat sejenak guna menekan angka kecelakaan yang selama ini kerap terjadi.

“Kami dedikasikan Kedaton 8 Xpress hotel untuk para pengguna jalan tol, yang mana para pengguna jalan tol kedepan bisa mendapatkan tempat istirahat yang representatif,” ujar Aan Rohana, Corporate Secretary Puri Sentul Permai saat opening Hotel Kedaton, Kamis (31/3).

Baca Juga: Penginapan di Rest Area Jalan Tol Bakal Jadi Peluang Bisnis Baru

Puri Sentul Permai percaya diri dengan kehadiran Kedaton 8 Xpress hotel ke depannya bisa menarik para pengelola ataupun pemilik rest area lainnya untuk bermitra guna mewujudkan Kedaton 8 Xpress lainnya di rest area yang berpotensial.

Optimisme tersebut berangkat dari pengalaman belasan tahun Puri Sentul Permai dalam mengelola Kedaton 8 Hotel, tepat disamping tol Jagorawi (Exit Tol Sirkuit). Aan yakin bisa mengembangkan bisnis hotelnya ke rest area karena Kedaton 8 Hotel mampu survive dari krisis ekonomi akibat pandemi covid 19.

Direktur Pengelola Rest Area KM19 Tol Jakarta-Cikampek Desi Pratita mengatakan, pihak pengelola rest area KM 19 Tol Jakarta-Cikampek menyambut baik kehadiran Hotel Kedaton 8 Xpress.

“Sekarang rest area sudah menjamur di berbagai tol, baik di Tol Trans Jawa ataupun Tol trans Sumatera. Kalau dulu rest area sekedar tempat peristirahatan tapi sekarang rest area juga menjadi destinasi pengunjung,” terang Desi.

Ke depan, kehadiran Kedaton 8 Xpress diharapkan bisa jadi meeting point bagi pengunjung yang bepergian jauh. Desi bilang, dari pihak pengelola akan terus menjaga komitmen kerja sama dengan PT Puri Sentul Permai Tbk, dengan memberikan ruang seluas-luasnya kepada Hotel Kedaton 8 Xpress sebagai satu-satunya hotel yang berdiri di Rest Area KM 19 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Juga: Aprestindo Memproyeksi Bisnis Penginapan Rest Area Membaik Tahun Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×