kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.830   0,00   0,00%
  • IDX 6.438   38,22   0,60%
  • KOMPAS100 926   8,20   0,89%
  • LQ45 723   5,45   0,76%
  • ISSI 205   2,17   1,07%
  • IDX30 376   1,61   0,43%
  • IDXHIDIV20 454   0,42   0,09%
  • IDX80 105   1,01   0,98%
  • IDXV30 111   0,45   0,40%
  • IDXQ30 123   0,28   0,22%

Pertamina raup kontrak pasokan BBM dan pelumas senilai Rp 6 triliun


Minggu, 26 Desember 2010 / 18:18 WIB
Pertamina raup kontrak pasokan BBM dan pelumas senilai Rp 6 triliun


Reporter: Fitri Nur Arifenie | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Pertamina (Persero) memenangkan tender terbuka memasok bahan bakar minyak (BBM) dan pelumas senilai Rp 6 triliun per tahun ke PT Pamapersada Nusantara Group.

Pamapersada merupakan salah satu kontraktor penambangan batubara terbesar di Indonesia. BBM dan pelumas itu akan digunakan untuk operasional kendaraan berat pengangkut batu bara.

"Menangnya Pertamina dalam tender ini sekaligus menunjukkan kompetitifnya produk Pertamina yang disertai pemberian layanan terbaik kepada pelanggan," ujar Vice President Communication Pertamina, Moch. Harun, Minggu (26/12).

Dalam perjanjian ini, Pertamina akan memenuhi kebutuhan BBM dan pelumas sebagai bahan dasar utama operasi penambangan dengan rata-rata kebutuhan 552.000 kiloliter per tahun.

Sebelumnya, Pertamina sudah dipercaya untuk memasok BBM dan pelumas untuk Pamapersada. Kini, Pamapersada dan Pertamina sepakat untuk memperpanjang kerjasama hingga 31 Januari 2012.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×