kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PPKM darurat akan mendongkrak trafik dan konsumsi data Tri Indonesia


Selasa, 06 Juli 2021 / 15:21 WIB
PPKM darurat akan mendongkrak trafik dan konsumsi data Tri Indonesia
ILUSTRASI. Penerapan PPKM darurat akan mendongkrak trafik dan konsumsi data Tri Indonesia.


Reporter: Venny Suryanto | Editor: Khomarul Hidayat

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah telah memberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat di Pulau Jawa-Bali, sejak tanggal 3 hingga 20 Juli 2021 untuk menekan penyebaran virus corona atau Covid-19. Tri Indonesia  (3 Indonesia) yakin, penerapan PPKM darurat akan mendongkrak trafik data

Sebab, salah satu kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah saat PPKM darurat adalah mewajibkan 100% work from home untuk sektor non-esensial. Selain itu kegiatan sekolah atau mengajar juga diwajibkan untuk dilakukan dari rumah 100%.

M. Buldansyah, Wakil Presiden Direktur dan Chief Sales Officer 3 Indonesia mengatakan, pemberlakuan PPKM darurat membuat aktivitas masyarakat kembali dilakukan sepenuhnya secara online.

Baca Juga: Telkomsel antisipasi lonjakan trafik data di tengah PPKM Darurat

Dia menilai, berlakunya kebijakan PPKM darurat akan berdampak pada kenaikan trafik dan konsumsi data di jaringan 3. Untuk itu, pihaknya juga telah mengantisipasi lonjakan trafik data dengan menghadirkan program kuota hemat bagi para penggunanya.

“3 Indonesia tentu berkomitmen berikan produk dan layanan sesuai dengan kebutuhan masyarakat Salah satu ekosistem dan manfaat produk yang kami tawarkan saat ini adalah program Kuota Besar Harga Hemat,” kata dia kepada Kontan.co.id, Selasa (6/7).

Program tersebut menghadirkan ekstra kuota hingga 260 GB bagi pelanggan yang melakukan isi ulang pulsa yang berlaku untuk pelanggan baru dan pelanggan dengan masa aktif tidak lebih dari 180 hari.

“Tambahan kuota ini akan diberikan setiap minggunya selama pelanggan melakukan isi ulang pulsa,” jelas dia.

Sebagai informasi, sejak awal tahun 2021 hingga Juni 2021, 3 Indonesia sudah mencatat kenaikan sekitar 4 juta pelanggan dari 40 juta per Januari 2021 hingga 44 juta pelanggan per Juni 2021.

Selanjutnya: Smartfren (FREN) perkirakan lonjakan trafik data hingga 20% di masa PPKM darurat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×