kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

PT KCI ikut sosialisasi virus corona di sejumlah stasiun KRL Commuter line


Selasa, 03 Maret 2020 / 00:01 WIB
PT KCI ikut sosialisasi virus corona di sejumlah stasiun KRL Commuter line
ILUSTRASI. Penumpang menunggu KRL di Stasiun Manggarai, Jakarta, Kamis (13/2/2020). PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) mulai melakukan rekayasa 45 perjalanan KRL Bogor dan Bekasi menuju Stasiun Jakarta Kota, hanya sampai Stasiun Manggarai dari tanggal 14 sampai 23 F


Reporter: Rahma Anjaeni | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Seiring dengan pengumuman Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait ditemukannya pasien yang positif terinfeksi virus Corona, membuat banyak pihak bergegas melakukan langkah antisipasi demi mencegah penyebaran virus.

Sejalan dengan masyarakat setempat, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) juga turut peduli terhadap pencegahan dan penyebaran virus Corona.

Untuk itu, sejak 3 Februari 2020 lalu hingga saat ini, PT KCI juga telah melakukan berbagai macam kegiatan terkait dengan sosialisasi virus Corona, serta melakukan langkah antisipasi penyebaran virus di berbagai stasiun.

Baca Juga: Masih banjir, rekayasa perjalanan KRL Commuter Line masih berlanjut hari ini

"Di dalam kegiatan antisipasi ini, petugas kesehatan PT KCI melakukan pembagian masker gratis kepada pengguna jasa KRL, serta melakukan sosialisasi dan edukasi tentang cara mencuci tangan yang bersih, etika bersin/batuk di tempat umum, serta pemasangan media sosialisasi terkait virus corona dan pencegahannya di 80 stasiun KRL," ujar VP Corporate Communication PT KCI Anne Purba di dalam keterangan tertulis, Senin (2/3).

Adapun pada 3 Februari 2020 lalu, pembagian masker gratis kepada pengguna jasa serentak dilakukan di Stasiun Tanah Abang, Bogo, Juanda, Kebayoran, Bekasi, Sudirman, Sudimara, Manggarai, Cakung, Tebet, Jakarta Kota, Duri, Depok Baru, Cikini, Gondangdia, Pasar Minggu, Serpong, Klender, Rangkasbitung, Maja, Parung Panjang, Bojong Gede, Depok, serta Tangerang.

Pembagian masker gratis pun dilanjutkan pada tanggal 12 Februari 2020 lalu di Stasiun Cikarang, Lenteng Agung, Cisauk, Kampung Bandan, dan Bekasi Timur.

Di hari berikutnya, pembagian masker dilakukan di Stasiun Kranji, Palmerah, Mangga Besar, Citayam, Duren Kalibata, dan Jurang Mangu.

Baca Juga: Hindari ancaman virus corona, ini 5 tempat wisata alternatif rekomendasi RedDoorz




TERBARU

[X]
×