Reporter: Sugeng Adji Soenarso | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Pengusaha ritel optimis tahun ini sektor ritel masih bisa bertumbuh. Adapun tahun ini sektor ritel diproyeksikan bisa tumbuh 5% hingga 10%.
Fetty Kwartati, Pengurus Dewan Himpunan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) menyebutkan rata-rata pengusaha optimis menyongsong tahun ini. "Dari pelaku ritel tahun ini cukup optimis dengan pertumbuhan tahun lalu," ujarnya di Jakarta, Senin (15/4).
Ia menyebutkan bahwa sejak tahun lalu sekotr ritel mulai bergairah kembali setelah 3 tahun sebelumnya terjadi perlambatan. Bahkan, pasca Pemilu disebutnya sektor ritel bisa semakin bergairah gerakan positifnya.
Fetty juga bilang sentimen politik, makro, dan ekonomi yang dapat mempengaruhi sektor ritel. Namun menurutnya, siapapun pemimpinnya dari tiap anggota Hippindo telah memiliki asumsi pasti bisa menumbuhkan perkembangan ekonomi lantaran tiap kandidat memiliki tujuan yang baik. "Jadi masih positif," tuturnya.
Ia melanjutkan, sebab selain eksternal, faktor internal juga akan turut mempengaruhi pengusaha ritel itu sendiri. Oleh sebab itu, ia optimis sektor ritel bisa tumbuh di atas 10%. "Seperti kami di MAP bahkan menargetkan pertumbuhan 15% tahun ini," ujarnya yang juga menjabat sebagai Head of Corporate Communication Mitra Adiperkasa.
Namun, ia menilai tak semua anggotanya bisa tumbuh di atas 10%. Oleh sebab itu, kurang lebih tahun ini dari anggotanya diproyeksikan bisa tumbuh 5%-10%.
Dengan sikap optimisme tersebut, dari MAP sendiri disebutnya tak menunda rencana ekspansi. Oleh sebab itu, selama kuartal I ini sendiri, pihaknya juga telah membuka beberapa gerai baru. Sayangnya, ia masih belum bisa mengungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News