Reporter: Evilin Falanta | Editor: Rizki Caturini
JAKARTA. Pengaplikasian teknologi tiga dimensi (3D) ke produk elektronik seperti TV baik di TV liquid crystal display (LCD) dan light emitting diode (LED) mulai marak.
PT Sharp Electronics Indonesia misalnya, turut meramaikan pasar TV 3D di Indonesia dengan meluncurkan Sharp Aquos Quattron 3D LCD TV dan sudah berada di pasaran pada awal April 2011.
Herdiana Anita Marketing General Manager PT Sharp Electronics Indonesia bilang, meskipun pertumbuhan pasar televisi untuk jenis 3D belum begitu besar di Indonesia, tapi bisnis televisi kian marak di pasaran. "Peluncuran produk TV 3D ini baru di coba untuk menjawab permintaan pasar," ujarnya.
TV berteknologi 3D ini di hargai mulai dari Rp 16 juta hingga Rp 55 juta per unit. "Sharp menargetkan penjualan produk terbaru ini sebanyak 1000 unit per bulan," katanya.
Sekadar informasi, saat ini pangsa pasar Sharp untuk pasar TV LCD sebesar 15% dan 5% di dalamnya adalah pangsa pasar TV LCD berteknologi 3D.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News