Reporter: M Imaduddin | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Singapore Airlines bekerja sama dengan Bank Central Asia (BCA) kembali menggelar acara Singapore Airlines - BCA Travel Fair 2019. Pameran travel yang diadakan di Main Atrium Gandaria City Jakarta pada 15-17 Februari ini menawarkan berbagai benefit bagi konsumen Singapore Airlines maupun pemegang kartu kredit BCA.
Glory Henriette, Manager Public Relations Singapore Airlines Indonesia mengatakan acara ini diselenggarakan setiap tahun sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen loyal Singapore Airlines.
"Untuk menghargai pelanggan setia dan mitra kami, maka kami berikan harga spesial tiket penerbangan yang pastinya lebih murah dari harga non-travel fair, serta keuntungan lain," ungkap Glory dalam acara Media Gathering SIA - BCA Travel Fair 2019, Jumat (15/2).
Keuntungan yang dimaksud adalah harga spesial yang bisa didapatkan pengunjung untuk penerbangan ke berbagai destinasi pelayanan pesawat berkode SQ yang populer. "Misalnya ke Singapura dari Jakarta harga spesial hanya Rp 1,6 juta, ke Bangkok Rp 3 juta, Jepang Rp 5 juta, dan Paris Rp 11 juta all-in. Itu semua harga tiket pulang pergi untuk economy class," tutur Glory.
Selain destinasi di atas, masih banyak rute kota-kota lain yang memiliki harga menarik. Tak hanya itu, bagi pemegang kartu kredit BCA yang melakukan pembelian tiket selama pameran travel ini akan mendapat benefit lain yakni cash back hingga Rp 1.500.000, KrisFlyer miles yang dilipatgandakan sebanyak tiga kali, serta cicilan 0%.
Bagi pelanggan yang ingin mendapatkan benefit tersebut bisa datang langsung ke pameran atau bisa juga memesan lewat tujuh agen travel yang bekerja sama yakni Avia Tour, Bayu Buana, Dwidaya Tour, dan sebagainya. Selain di Gandaria City, acara SIA - BCA Travel Fair 2019 ini juga dihelat di Mall Pakuwon Surabaya dari 14 - 17 Februari dan Lippo Mall Kuta Bali pada 15 - 17 Februari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News