Reporter: Filemon Agung | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Holding Industri Pertambangan MIND ID memastikan sisa utang yang harus dilunasi dari akuisisi PT Freeport Indonesia (PTFI) sebesar US$ 1,27 miliar.
Corporate Secretary MIND ID Heri Yusuf mengungkapkan, dalam proses akuisisi 51% saham PTFI pada 2018 silam, MIND ID menerbitkan global bonds senilai US$ 4 miliar.
"Saat ini masih tersisa outstanding US$ 1,27 miliar. Divestasi Freeport sudah dinikmati kembali oleh negara melalui MIND ID, hingga saat ini penerimaan negara yang sudah diterima total sebesar US$ 5,8 miliar," kata Heri kepada Kontan.co.id, Selasa (9/5).
Baca Juga: Menteri ESDM Minta Progress Pembangunan Smelter Freeport Indonesia 4% Per Bulan
Merujuk laporan keuangan MIND ID, pada kuartal I 2023 perusahaan membukukan pendapatan sebesar Rp 29,44 triliun. Capaian ini meningkat 9,18% dari periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 16,96 triliun.
Sementara itu, laba bersih MIND ID pada kuartal I 2023 tumbuh 1,71% secara tahunan dari Rp 5,24 triliun menjadi Rp 5,33 triliun.
Adapun, total liabilitas MIND ID pada kuartal I 2023 tercatat sebesar Rp 113,6 tiliun. Jumlah ini terdiri dari liabilitas jangka pendek sebesar Rp 39,71 triliun dan liabilitas jangka panjang sebesar Rp 73,88 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News