Reporter: Maria Rosita |
JAKARTA. PT Sony Ericsson Indonesia bakal meluncurkan produk ponsel pintar baru pertengahan Juli ini. Produk anyar bernama Xperia Play itu dibanderol dengan harga Rp 4 juta - Rp 4,5 juta per unit.
"Produk ini memiliki sertifikat dari Playstation dan pertama di Indonesia," papar Djunadi Satrio, Kepala Pemasaran PT Sony Ericsson Indonesia kepada KONTAN, Rabu (6/7).
Menurut dia, target segmen produk ini adalah pecinta game berkualitas dan pekerja yang membutuhkan hiburan. Djunadi berpromosi, grafis dan efek suaranya Xperia Play ini memiliki kualitas tinggi karena didukung slider dan keypad khusus game.
"Belakangan kami meningkatkan keseriusan, harus mengeluarkan smartphone yang punya kemampuan lebih," terang Djunadi.
Tahun ini Sony Ericsson menargetkan bisa meluncurkan 7 produk baru. Sepanjang semester I baru satu produk. Alhasil, Sony Ericsson bakal agresif semester II ini demi menggenjot penjualan.
"Kami yang pertama mengeluarkan smartphone sejak 2003, sudah kewajiban kami menjaga kepercayaan pelanggan," tambah dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News