Reporter: Azis Husaini, Filemon Agung | Editor: Azis Husaini
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Jajaran pejabat di Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) kini mayoritas diisi oleh Alumnus Institut Teknologi Bandung (ITB).
Terbaru, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif sudah memilih Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) yang lagi-lagi berasal dari almamaternya.
Arifin kembali memilih sejawatnya dari kampus yang sama di ITB. Dia adalah Tutuka Ariadji yang merupakan Guru Besar Teknik Pertambangan dan Perminyakan ITB.
Sebelumnya Arifin juga memilih Dirjen Minerba Ridwan Djamaluddin yang juga adalah Ketua Ikatan Alumni ITB. Tak terkecuali Rida Mulyana yang sebelumnya Dirjen EBTKE dan saat ini menjadi Dirjen Ketenagalistrikan juga berasal dari ITB.
Sedangkan Arifin Tasrif juga alumnus Teknik Kimia ITB. Sebelumnya, Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM yang baru Ridwan Djamaluddin pun merupakan alumnus ITB tepatnya jurusan Teknik Geologi.
Selain itu, Rida Mulyana yang kini menjabat posisi Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM juga merupakan alumnus ITB jurusan Teknik Perminyakan.
Sementara Tutuka, menamatkan gelar Strata-1 di ITB, S2 dan S3 di Negeri Paman Sam tepatnya di Texas A & M University, Texas - Amerika Serikat. Dengan terpilihnya Tutuka maka Kementerian ESDM kini dipenuhi para lulusan ITB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News