Reporter: Vatrischa Putri Nur | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menyediakan total 4.591.510 kursi untuk periode Angkutan Lebaran 2025, yang berlangsung dari 21 Maret hingga 11 April 2025.
Dari jumlah tersebut, 2.752.310 kursi (59,94%) dialokasikan sebagai tiket dengan tarif lebih hemat melalui skema Public Service Obligation (PSO).
Baca Juga: Periode Mudik Lebaran, KCIC Siapkan 808.946 Kursi untuk Penumpang Whoosh
Tiket Terjual dan Okupansi
Hingga 16 Maret 2025 pukul 07.00 WIB, KAI mencatat tingkat okupansi tinggi pada layanan KA Jarak Jauh PSO.
"Dari total 530.768 tempat duduk KA Jarak Jauh (PSO), telah terjual sebanyak 544.317 tiket dengan tingkat okupansi mencapai 102,55%," ujar Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, dalam siaran pers, Minggu (16/3).
Sementara itu, untuk KA Jarak Jauh secara keseluruhan, sudah terjual 1.995.388 tiket atau sekitar 57,94% dari total kapasitas yang tersedia.
Adapun untuk KA Lokal, tiket yang terjual baru mencapai 51.703 tiket atau 4,51% dari total kursi yang disediakan.
Menurut Anne, angka ini masih tergolong rendah karena pola pemesanan tiket KA Lokal biasanya dilakukan lebih dekat dengan hari keberangkatan, mulai dari H-30 hingga mayoritas hanya tersedia H-7 sebelum perjalanan.
Baca Juga: Hampir 2 Juta Tiket Ludes! Ini 10 Rute Mudik Kereta yang Paling Diburu Penumpang
Kereta Api dengan Penumpang Terbanyak
Berikut adalah lima KA ekonomi dengan tingkat keberangkatan tertinggi selama musim Lebaran 2025, berdasarkan data dari PT KAI:
Daerah Operasi 1 Jakarta
- KA 282 Bengawan (Pasarsenen – Purwosari): 24.663 penumpang
- KA 272 Airlangga (Pasarsenen – Surabaya Pasar Turi): 22.713 penumpang
- KA 254 Kertajaya (Pasarsenen – Surabaya Pasar Turi): 18.280 penumpang
- KA 252 Jayakarta (Pasarsenen – Surabaya Gubeng): 14.941 penumpang
- KA 284 Serayu (Pasarsenen – Purwokerto): 14.896 penumpang
Daerah Operasi 6 Yogyakarta
- KA 281 Bengawan (Purwosari – Pasarsenen): 21.037 penumpang
- KA 278 Sri Tanjung (Lempuyangan – Ketapang): 16.530 penumpang
- KA 257 Progo (Lempuyangan – Pasarsenen): 10.193 penumpang
- KA 193 Joglosemarkerto (Solo Balapan – Yogyakarta – Purwokerto – Semarang Tawang – Solo Balapan): 9.058 penumpang
- KA 251 Jayakarta (Surabaya Gubeng – Lempuyangan – Pasarsenen): 5.881 penumpang
Baca Juga: 13 Tarif Kereta Api Ekonomi Jarak Jauh Antar Kota, Harga Murah Mulai Rp 10.000
Untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang, KAI telah menerapkan beberapa langkah strategis, termasuk meningkatkan kehadiran petugas di berbagai titik layanan, baik di stasiun maupun dalam rangkaian kereta.
"Dengan persiapan yang matang, kami yakin Angkutan Lebaran 2025 akan berjalan dengan baik dan memberikan kepuasan bagi seluruh pelanggan," tutup Anne.
Selanjutnya: Cara Mengajukan Pinjaman Non KUR Bank Mandiri 2025, Syarat, Link Daftar, dan Simulasi
Menarik Dibaca: Kenapa Gula Darah Tetap Tinggi Meskipun Sudah Makan Sehat?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News