| Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah diakuisisi oleh GDP Venture melalui Blibli.com pertengahan tahun lalu, Tiket.com lakukan perubahan tahun ini. Salah satunya perubahan logo dan launching aplikasi 2.0 yang tampilan lebih fokus pada user experience. Disamping itu, Tiket.com juga menempati kantor baru di Grha Niaga Thamrin lantai 5.
Chief Marketing Officer Tiket.com, Gaery Undarsa mengatakan dengan target pertumbuhan bisnis dua kali lipat, manajemen Tiket.com memutuskan memindahkan kantor Tiket.com. "Untuk itu, per tanggal 1 Januari 2018 kami pindah ke Grha Niaga Thamrin lantai 5," ucap Gaery kepada awak media, Jakarta, Senin (26/2).
Tujuan memindahkan kantor adalah meningkatkan koordinasi yang efektif antar divisi. Untuk itu, di kantor baru, seluruh karyawan akan bekerja di satu lokasi dan satu lantai yang sama.
Konsep kantor baru Tiket.com sangat berbeda dengan yang sebelumnya. Desain yang dibuat mengadopsi desain minimalis dan cozy. Konsep open office juga diterapkan, dimana seluruh karyawan bekerja di ruangan terbuka yang minim sekat. Tampak beberapa tulisan mural dengan warna biru, kuning dan putih yang mendominasi kantor.
Terdapat 11 ruang meeting, lounge dengan fasilitas modern yang menambah kenyamanan bekerja.
Saat ini, perpindahan karyawan tiket.com dari kantor lama di Jalan Kawi Raya, Setiabudi masih dilakukan bertahap. Namun, targetnya semester I-2018 seluruh operasional dan seluruh karyawan akan pindah ke Grha Niaga Thamrin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News