Sumber: rumahku.com | Editor: Dikky Setiawan
JAKARTA. Jika Anda suka mendekorasi atau mendesain rumah Anda, pastinya Anda kerap tergoda untuk mencoba sesuatu yang baru. Seperti halnya untuk urusan fesyen, kadang kita kerap mencoba gaya baru yang sedang tren.
Meski begitu, selalu ada tipe fesyen klasik yang tidak pernah ketinggalan zaman untuk digunakan kapan pun. Begitu pula dekorasi rumah.
Jika melihat desain furnitur atau perabot, ada hasil karya beberapa desainer ternama yang tak pernah lekang termakan waktu. Anda dapat menggunakannya kapan saja dan tampilan rumah tidak akan pernah tampak ketinggalan zaman.
Hanya saja, jika ingin menggunakan furnitur tipe ini, pastikan Anda tidak tertipu dengan membeli yang palsu. Carilah yang berlisensi untuk memastikan keasliannya.
Selanjutnya adalah pencahayaan yang tepat. Pencahayaan adalah salah satu trik desain interior yang paling mudah untuk membuat tampilan rumah Anda dan serasa dirancang secara profesional.
Sayangnya banyak rumah tidak dibangun dengan pencahayaan yang sangat bagus. Carilah pencahayaan yang membantu menerangi ruangan secara merata dengan warna yang baik.
Jangan takut untuk bereksperimen dan memadukan berbagai jenis lampu, bahkan Anda dapat menggunakan jenis lampu klasik tanpa harus kelihtan ketinggalan zaman.
Selanjutnya mendesain ruang rumah Anda dengan karya seni. Pilihlah karya seni yang mencerminkan kepribadian Anda, atau memiliki sisi historis bagi Anda. Sebab jika Anda hanya asal memilih mengikuti tren, bisa jadi beberapa tahun ke depan Anda akan segera merasa bosan.
Sebagai material interior, bahan kayu asli, genteng keramik, marmer, dibuat untuk bertahan selama beberapa dekade ( atau lebih ).
Jika dikelola dengan benar mereka bisa bertahan lebih dari 100 tahun. Penggunaan material-material ini dapat selalu menghadirkan kesan mewah dan elegan pada rumah Anda.
Jadi tentu menggunakannya tidak akan membuat tampilan rumah Anda lantas tampak ketinggalan zaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News