Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Yudho Winarto
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Wingstop.inc mengatakan potensi pertumbuhan pasar Indonesia sangat besar. Asal tahu saja, perusahaan sudah masuk pasar Indonesia sejak 3,5 tahun lalu menggandeng Grup Mahadya.
Larry D. Kruguer , Chief Operating Officer and EVP Wingstop.Inc menyampaikan bahwa anak muda menjadi salah satu pasar yang dituju. Asal tahu saja, perusahaan bahkan menawarkan 10 varian rasa agar menarik generasi milenials.
"Target pasar kami milenial, anak muda dan itu compare dengan kompetitor. Orang-orang kan akan pindah ke beberapa resto, jadi begitu ke gerai kami dengan rasa sangat atraktif jadi akan terus datang," ujarnya di Jakarta, Sabtu (10/3).
Oleh karena itu, perusahaan menganggap penting adanya inovasi baik dari sisi produk maupun pemasaran. Apalagi untuk segmen sayap ayam, perusahaan menganggap tidak ada kompetitor yang spesifik menjual hal tersebut.
"Varian rasa juga kami tawarkan, LTO seperti summer spice itu hanya untuk pasar Indonesia saja. Ini yang membuat kami percaya bahwa kami akan bisa adaptasi rasa lokal," lanjutnya.
Tahun lalu, secara global perusahaan menembus penjualan lebih dari US$ 1 miliar atau tumbuh 17% pada tahun lalu. Secara total perusahaan memiliki 1.133 gerai dengan 106 gerai di luar Amerika Serikat. Indonesia sendiri memiliki 22 gerai atau setara 20% gerai di luar Amerika Serikat.?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News