kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Wow! Pengunjung midnight sale membludak


Sabtu, 11 Agustus 2012 / 23:18 WIB
Wow! Pengunjung midnight sale membludak
ILUSTRASI. Logo PT Itama Ranoraya Tbk (IRRA) saat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa di Jakarta, Jumat (13/11). KONTAN/Cheppy A. Muchlis/13/11/2020


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Plasa Semanggi yang terletak di wilayah Jakarta Selatan menggelar pesta diskon besar-besaran mulai dari 20% sampai 80% dalam program Late Night Sale. Potongan harga belanja tersebut diselenggarakan sejak Jumat (10/8) sampai Sabtu (11/8/2012) pukul 24.00 malam.

Manager On Duty Plasa Semanggi, Wawan, menuturkan, program midnight sale yang diselenggarakan berhasil menarik lebih dari tiga kali lipat pengunjung dari hari biasanya. "Apalagi ini midnight sale nya menjelang Lebaran, jadi pengunjung membludak ya, dan semakin malam semakin ramai. Hampir seluruh outlet kami menawarkan promo diskon besar-besaran," kata Wawan, di Plasa Semanggi, Sabtu malam (11/8).

Late night sale dimulai pukul 21.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB. Namun, ia juga tidak mengelak, seiring membludaknya pengunjung, waktu belanja bisa dimolorkan hingga pukul 01.00 WIB. "Kami memberikan waktu tambahan bagi pengunjung, melihat antusiasme warga yang sangat tinggi untuk berbelanja. Semalam saja kami tutup sampai pukul 02.00 WIB," jelas Wawan.

Sementara itu, menurut Wawan, pihaknya menambah personel pengamanan demi menjaga keamana dan kenyamanan pengunjung. "Kalau di hari biasa, security berjumlah 60 personil. Tapi, khusus untuk midnight sale selama dua hari ini, kami tambah menjadi 80 personil," katanya.

Saat berbelanja, pengunjung Plasa Semanggi juga diberikan hiburan-hiburan seperti live music dan rampak bedug. "Khusus malam ini ada performance dari Saykoji," ujar Wawan. Produk-produk yang memberikan potongan harga, antara lain Men's Top, Luna Maya for Hardware, Cool Teen, Minimal, Atmosphere, Accent, Gaudi, dan masih banyak yang lainnya.

"Paling mencolok dan ramai dipadati pengunjung adalah Centro Department Store," terangnya.
Selain produk feysen, sepatu, aksesoris, diskon juga berlaku untuk produk makanan dan minuman, seperti Hoka-Hoka Bento, Pizza Hut, Kin No Taki, Platinum, Baskin Robbins, Kenny Rogers, dan sebagainya.

Pantauan kompas.com, program midnight sale Plasa Semanggi tersebut mulai dibanjiri ribuan pengunjung dari waktu sebelum berbuka puasa. Mulai dari pintu masuk utama hingga ke beberapa gerai perbelanjaan, para pengunjung terpaksa berjalan secara berdesakan karena banyaknya pengunjung yang ingin berburu potongan harga.
Antrean panjang juga terlihat di beberapa gerai anjungan tunai mandiri (ATM) di Plasa Semanggi. Midnight Sale yang diselenggarakan Plasa Semanggi ini disambut antusias oleh Rossalyn, seorang mahasiswi salah satu universitas negeri di Depok.

"Saya rencananya hanya mau berbuka puasa bersama teman-teman. Eh pas lagi jalan ternyata banyak diskon gede-gede an, ya, udah deh saya borong banyak buat Lebaran. Ini saya beli baju dan sepatu," ujar Rossalyn, (23), salah satu pengunjung Plasa Semanggi.

Sebelumnya, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Dwi Sigit Nurmantyas, mengingatkan, akhir pekan ini bakal menjadi puncak keramaian di pusat perbelanjaan Jakarta karena merupakan akhir pekan terakhir sebelum Hari Raya Idul Fitri.

Warga diprediksi memenuhi pusat perbelanjaan sehingga akan membuat kemacetan lalu lintas di areal sekitarnya. (Kurnia Sari Aziza/Kompas.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×