kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45903,33   4,58   0.51%
  • EMAS1.318.000 -0,68%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

10 Lokasi hunian favorit versi Rumah.com


Senin, 06 Januari 2014 / 12:56 WIB
10 Lokasi hunian favorit versi Rumah.com
ILUSTRASI. IHSG Menguat 0,63% ke 7.129 dalam Sepekan, Saham-saham Ini Banyak Dijual Asing


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Permintaan sektor properti tahun 2013 masih melanjutkan tren positif seperti yang terjadi di tahun 2012. Namun begitu, permintaan properti pada semester II tahun 2013 mulai menunjukkan tanda0tanda penurunan.

Kondisi ekonomi dan regulasi pemerintah disinyalir sebagai penyebabnya, seperti kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), kenaikan tarif dasar listrik (TDL), dan naiknya tingkat suku bunga pinjaman perbankan, serta melemahnya nilai tukar rupiah.

Kesimpulan ini dilaporkan oleh situs pencari dan penyedia properti Rumah.com selama tahun 2013. Walaupun ada pelemahan permintaan, namun secara tahunan permintaan properti tahun 2013 masih mencatat penguatan.

Untuk wilayah Jabodetabek, wilayah yang masih banyak diincar pencari properti masih dikuasai wilayah Bintaro. "Bintaro menjadi kawasan paling diminati konsumen Rumah.com, dalam dua tahun terakhir. Tak hanya di Rumah.com, Bintaro juga menjadi kawasan paling dicari di situs pencarian Google," jelas Irvan Ariesdhana, Head of Sales Rumah.com.

Menurut Irvan, Bintaro menjadi mindset kawasan hunian favorit bagi pengunjung situs Rumah.com. "Akan tetapi, suplai hunian di Bintaro tidak sebanyak permintaan yang datang, karena lahan di Bintaro semakin terbatas," imbuh Irvan.

Dipengaruhi Pasar Bintaro Jaya

Perkembangan Bintaro tak terlepas dari mekarnya properti di Bintaro Jaya. Tak bisa dipungkiri, Bintaro Jaya yang memiliki fasilitas lengkap menjadi lokomotif properti di kawasan ini sekaligus men-drive harga.

Eskalasi harga properti di Selatan Jakarta itu juga kian masif, lantaran suplai yang terbatas, sementara permintaan terus bertambah. Gatot Saharso, Principal Century21 Prima bilang, properti di Bintaro berkembang seiring dengan bertambahnya fasilitas yang dibangun, seperti mal Bintaro Xchange, tol Bintaro-Ulujami-Kebon Jeruk, dan Jalan Boulevard Kebayoran.

Menyoal harga, hunian kawasan di luar Bintaro Jaya tidak semahal di Bintaro Jaya. "Harga berkorelasi dengan jarak antara hunian dengan Bintaro Jaya. Pasaran rumah baru di dekat Bintaro Jaya berkisar 70% - 80% dari harga rumah di Bintaro Jaya dengan tipe yang sama," jelasnya.

Sementara itu, capital gain rumah di Bintaro cukup bervariasi. "Dalam dua tahun terakhir, capital gain per tahun di Bintaro Jaya mencapai 30% - 50%, sedangkan di luar Bintaro Jaya berkisar 20% per tahun," tambah Gatot.

Begitu juga dengan harga tanah di Bintaro yang juga merangkak naik. Di Bintaro Jaya, harga tanah berkisar antara Rp7 juta - Rp15 juta per meter persegi; sedangkan di luar Bintaro Jaya berada di kisaran Rp2 juta - Rp5 juta per meter persegi.

Selain Bintaro, ada wilayah Jabodetabek lainnya yang banyak diincar pencari properti. Berikut ini adalah 10 kawasan hunian favorit versi Rumah.com di Jabodetabek:

1.       Bintaro

2.       BSD

3.       Serpong

4.       Cibubur

5.       Bekasi

6.       Depok

7.       Tebet

8.       Bogor

9.       Cinere

10.     Kelapa Gading.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×