kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.504.000   5.000   0,33%
  • USD/IDR 15.935   0,00   0,00%
  • IDX 7.246   -68,22   -0,93%
  • KOMPAS100 1.110   -11,46   -1,02%
  • LQ45 880   -11,76   -1,32%
  • ISSI 222   -0,92   -0,41%
  • IDX30 452   -6,77   -1,48%
  • IDXHIDIV20 545   -7,80   -1,41%
  • IDX80 127   -1,32   -1,03%
  • IDXV30 136   -1,06   -0,77%
  • IDXQ30 150   -2,29   -1,50%

16 Proyek properti Sinarmas didiskon 15%, cek daftarnya


Sabtu, 06 Maret 2021 / 08:00 WIB
16 Proyek properti Sinarmas didiskon 15%, cek daftarnya
ILUSTRASI. Klaster Lyndon di Navapark BSD City persembahan Sinarmas Land menawarkan tiga jenis hunian yaitu tipe 12 (Lt/Lb 396/465 m2) dengan harga Rp16 miliar, tipe 15 (Lt/Lb 495/545 m2) Rp20 miliar, dan tipe 19 (Lt/Lb 665/601 m2) Rp30 miliar.


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Insentif pajak pertambahan nilai (PPN) yang ditanggung pemerintah untuk pembelian rumah dan rumah susun dengan harga maksimal Rp 5 miliar dan relaksasi LTV/FTV 100 persen, disambut antusias Sinarmas Land.

Pengembang ini meluncurkan Program Nasional 2021 bernama Wish for Home sebagai dukungan kepada masyarakat yang membutuhkan rumah.

Berbagai keringanan pembayaran diberikan baik pembelian tunai maupun KPR yang mencakup diskon harga sampai dengan 15 persen.

Selain diskon, juga ada tawaran insentif huni/insentif bangun hingga 10 persen, dan gratis BPHTB, subsidi DP sampai dengan 15 persen, subsidi cicilan KPR, gratis biaya pengalihan, gratis biaya KPR/KPA, dan diskon tambahan untuk beberapa produk.

Baca Juga: Ini sejumlah landbank yang dimiliki Bumi Serpong Damai (BSDE)

Proyek-proyek yang siap untuk dibeli konsumen sebanyak 16 buah, tersebar di sejumlah daerah.  Di Tangerang terdapat Taman Banjar Wijaya dan BSD City, termasuk The Marigold Navapark, The Zora, Akasa, dan Upper West.

Di Jakarta Selatan ada The Elements, Southgate Residence yang memiliki menara Altuera, Elegance, dan Prime, serta Aerium Apartment di Taman Pertama Buana.

Selain itu, Kota Wisata dan Legenda Wisata di Cibubur, Grand Wisata Bekasi, Kota Delta Mas Cikarang, Wisata Bukit Mas dan Klaska Residence di Surabaya, Nuvasa Bay di Batam, dan Grand City Balikpapan di Kalimantan Timur.

Menurut Managing Director Strategic Business & Services Sinarmas Land Alim Gunadi, proyek-proyek tersebut khususnya yang siap huni masuk dalam kategori bebas PPN 100 persen, dan PPN DTP 50 persen.

"Jumlahnya banyak ya. Tapi itu ada di sejumlah kota dan masuk dalam program Wish For Home ini, rentang harganya termurah Rp 1,5 miliar," ujar Alim menjawab Kompas.com, Jumat (05/03/2021). 

Periode program Wish for Home mulai dari 6 Maret hingga 31 Desember 2021. Tipe produk yang ditawarkan yaitu ready stock dan under construction untuk rumah, kaveling, apartemen, ruko, dan kios. Ada pun produk Sinarmas Land seharga Rp 1,5 miliar hingga Rp 5 miliar, menurut Alim, paling diminati pasar.

Baca Juga: Bumi Serpong Damai (BSDE) masih punya cadangan lahan di luar Tangerang

Sekitar 60 persennya menggunakan KPR. "Dari total 60 persen itu, 70 persennya merupakan Generasi X dan Generasi Y yang merupakan kelompok dengan pendapatan terbesar di Indonesia," imbuh Alim.

Mereka ini juga termasuk sasaran yang diincar Sinarmas Land untuk program Wish For Home.  Sinarmas Land menargetkan pertumbuhan penjualan dari program ini lebih tinggi dibanding pencapaian Move in Quickly Rp 1,5 triliun. (Hilda B Alexander)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sinarmas Cuci Gudang, 16 Proyek Properti Didiskon 15 Persen"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Kiat Cepat Baca Laporan Keuangan Untuk Penentuan Strategi dan Penetapan Target KPI Banking and Credit Analysis

[X]
×