Reporter: Sabrina Rhamadanty | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT ABM Investama Tbk (ABMM) mengungkap potensi ekspansi tambang emas tahun ini.
Direktur ABM Investama Hans Christian Manoe mengatakan langkah ini menjadi salah satu tahap diversifikasi bisnis ABMM.
"Kami slowing down dulu. Tapi kalau ada kesempatan (akuisisi]) di tahun ini, akan kami ambil," kata Hans dalam Media Gathering ABMM, di Jakarta, Kamis (6/3).
Lebih lanjut, Hans menjelaskan, di antara mineral lain seperti nikel dan tembaga, emas dirasa lebih feasible dari sisi margin.
Hal ini juga dinilai bisa melepas ketergantungan EBITDA perseroan yang mayoritas masih berasal dari batubara.
"Kita lihat emas itu dari sisi lebih feasible dari mineral lain, mulai dari marginnya, hingga EBITDA," tambah dia.
Baca Juga: CKB Logistics, Anak Usaha ABM Investama (ABMM) Resmikan Kantor Baru di Kalbar
Pada ekspansi ini, Hans mengakui pengelolaan emas adalah hal yang baru bagi perseroan sehingga mereka akan tidak akan menggunakan skema akuisisi tambang 100% namun menggunakan skema pemilikan minoritas terlebih dahulu.
"Inikan suatu area baru bagi kita, jadi mungkin gak 100% sih, kita pasti masuk dari minoritas dulu. Sampe kita nyaman baru kita lihat kedepannya seperti apa," jelasnya.
Ia juga mengatakan, salah satu pertimbangan perseoran untuk mengakuisisi tambang emas adalah terkait kualitas dan kapasitas cadangan pada tambang. Sayangnya, HANS belum bisa menyebut tambang emas mana yang menjadi incaran perseroan.
Baca Juga: ABM Investama (ABMM) Akuisisi Anak Usaha Citra Tubindo (CTBN)
Adapun, emiten yang masih terafiliasi dengan Lo Kheng Hong ini menargetkan akuisisi tambang emas yang memiliki cadangan yang cukup panjang minimal diatas 5 tahun.
Hal ini agar bisa disesuaikan dengan periode project financing atau pendanaan yang terutama berasal dari Bank.
"Kita mau lihat cadangan dulu, tapi saya maunya diatas lima tahun. Kenapa? Karena kita harus project financing atau pendanaan yang besarnya 75% dari bank dan 25% dari equity kita," jelasnya.
Baca Juga: Lewat Anak Usaha, ABM Investama (ABMM) Resmikan PLTS CBESS Terbesar di Indonesia
Selanjutnya: Jadwal Buka Puasa Hari Ini 7 Maret 2025 di Jogja dan Sekitarnya
Menarik Dibaca: Jadwal Buka Puasa Hari Ini 7 Maret 2025 di Jogja dan Sekitarnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News