kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Ada wabah corona, belanja di Alfamart kini bisa lewat WhatsApp


Senin, 06 April 2020 / 03:58 WIB
Ada wabah corona, belanja di Alfamart kini bisa lewat WhatsApp
ILUSTRASI. Calon pembeli melintas di depan rak penyimpanan minuman kemasan kecil di salah satu gerai Alfamart. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi/ama.


Reporter: Amalia Fitri | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) menyediakan layanan berbelanja tanpa keluar rumah bagi para pembeli melalui tiga saluran, yakni aplikasi Alfagift dan Alfacart yang bisa diunduh melalui ponsel pintar, serta SAPA (Siap Antar Pesanan Anda).

Layanan SAPA sendiri, hadir melalui Whatsapp di nomor 081144313636 atau telepon bebas pulsa 08001503636. Pesanan belanja yang dilayani, dapat diantar dari toko terdekat tanpa harus keluar rumah khusus untuk wilayah Jabodetabek.

"Untuk itu konsumen tidak perlu khawatir, Alfamart berupaya tetap beroperasi normal untuk melayani kebutuhan masyarakat dengan harga terjangkau dengan stok bahan pangan yang mencukupi," jelas Nur Rahman, Corporate Communication GM AMRT kepada Kontan.co.id, Kamis (2/4).

Baca Juga: Sepanjang 2019, laba bersih Sumber Alfaria (AMRT) naik 71,12% menjadi Rp 1,11 triliun

Nur Rahman berkata pihaknya juga siap memenuhi kebutuhan konsumen selama masa tanggap darurat COVID-19. Stok barang-barang kebutuhan juga dipastikan aman. "Produk dengan sifat fast moving atau FMCG seperti makanan dan minuman stoknya masih aman," tambahnya.

Ia berkata, pihaknya juga telah menjalankan prosedur keamanan di tiap gerainya, yakni penggunaan masker bagi kru toko yang sedang bertugas dan penyediaan hand sanitizer. Pembersihan area luar dan dalam toko seperti rak, chiller, freezer dan sebagainya frekuensinya juga ditingkatkan.

Sementara imbauan kepada pembeli juga dilancarkan, antara lain dengan tidak menggunakan telapak tangan saat membuka pintu melainkan dengan bahu atau lengan tangan, menyarankan pembayaran dengan cashless, jarak antrean tidak berdekatan, dan tertib mengantre di luar saat toko penuh, agar jarak antar orang tidak saling berdesakan.

Baca Juga: Sempat terjadi panic buying karena virus corona, begini penjelasan Alfamart



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×