kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.912.000   -20.000   -1,04%
  • USD/IDR 16.450   167,00   1,00%
  • IDX 6.816   48,94   0,72%
  • KOMPAS100 985   6,24   0,64%
  • LQ45 763   1,83   0,24%
  • ISSI 216   1,39   0,64%
  • IDX30 397   1,52   0,38%
  • IDXHIDIV20 474   2,31   0,49%
  • IDX80 111   0,22   0,20%
  • IDXV30 115   -0,82   -0,71%
  • IDXQ30 130   0,67   0,52%

Andalkan Dana IPO Rp 260 Miliar, Ini Dua Proyek yang Jadi Fokus Hero Global (HGII)


Jumat, 02 Mei 2025 / 16:40 WIB
Andalkan Dana IPO Rp 260 Miliar, Ini Dua Proyek yang Jadi Fokus Hero Global (HGII)
ILUSTRASI. Direktur Utama PT. Hero Global Investment Tbk (HGII) Robin Sunyoto di Jakarta. PT Hero Global Investment Tbk (HGII) memfokuskan investasi pada dua proyek di sektor energi terbarukan sepanjang 2025. Perseroan siap mengeksekusi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dan Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) berkapasitas total 35 MW. KONTAN/Baihaki


Reporter: Leni Wandira | Editor: Putri Werdiningsih

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hero Global Investment Tbk (HGII) memfokuskan investasi pada dua proyek di sektor energi terbarukan sepanjang 2025. Perseroan siap mengeksekusi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) dan Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro (PLTM) berkapasitas total 35 MW.

Rencananya, dua proyek tersebut akan dibiayai dengan dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) pada Januari lalu.  Adapun rinciannya, dana hasil IPO sebesar Rp260 miliar dialokasikan sebesar 66,82% untuk pengembangan proyek PLTA berkapasitas 25 MW, dan 31,45% untuk proyek PLTM berkapasitas 10 MW.

Baca Juga: Hero Global Investment (HGII) Diversifikasi Investasi, Incar Proyek Energi Hijau

Kedua proyek ini dijadwalkan mulai berjalan tahun ini, sejalan dengan peta jalan transisi energi bersih yang tertuang dalam Rencana Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) 2025–2034.

“Kami melihat RUPTL terbaru bukan sekadar dokumen perencanaan, melainkan peta jalan masa depan energi Indonesia,” ujar Robin Sunyoto, Presiden Direktur HGII dalam keterangannya, Jumat (2/5).

Langkah strategis ini sekaligus menjadi kontribusi nyata dalam mencapai target bauran energi 59% dari sumber Energi Baru Terbarukan (EBT) pada 2034, seperti ditetapkan pemerintah.

"Dengan fondasi keuangan yang kuat dan fokus strategis pada sektor energi terbarukan, HGII optimistis mampu merealisasikan proyek-proyek ini secara optimal, memberikan nilai tambah berkelanjutan bagi pemegang saham sekaligus berkontribusi pada masa depan energi hijau Indonesia," imbuhnya.

Baca Juga: Efisiensi Operasional Dorong Kinerja HGII, Laba Naik Hampir 45%

Robin mengatakan berdasarkan pengalaman dan portofolio yang miliki, pihaknya cukup optimistis dapat mewujudkan transisi energi bersih yang berkelanjutan.

Sementara terkait kinerja keuangan sendiri, HGII berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp6,88 miliar. Kemudian dari sisi aset, total aset perusahaan juga melonjak menjadi Rp963,3 miliar di kuartal I/2025, naik dari Rp715,8 miliar pada akhir 2024. Lonjakan terutama ditopang peningkatan kas menjadi Rp274,2 miliar dari sebelumnya Rp17,7 miliar.

Selanjutnya: Cek Emiten Bank Blue Chip LQ45 yang Naik di Hari Jumat (2/5), Ada BMRI, BBCA, & BBRI

Menarik Dibaca: Dividen dari Astra Agro (AALI) Rp 184 per saham, Cum Date pada 7 Mei 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×